Buka Rapat Verifikasi Kabupaten Sinjai Sehat, Ini Pesan Ketua Forum

- Redaksi

Kamis, 19 September 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Ketua Forum Kabupaten Sinjai Sehat, Hj. Andi Nurhilda Daramata Seto memimpin rapat persiapan verifikasi lapangan penilaian Kabupaten/Kota Sehat Nasional Tahun 2019. Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Rapat Rumah Jabatan Bupati Sinjai. Rabu, 18/09/2019.

Wakil Ketua I Forum KKS, H. Yusuf Ahmad menjelaskan bahwa ada 15 lokus di 5 kecamatan yang akan menjadi tujuan kunjungan tim verifikasi pusat yaitu di Tellulimpoe, Sinjai Tengah, Sinjai Selatan, Sinjai Timur, dan Sinjai Utara. Dalam proses verifikasi, tim melakukan kunjungan lapangan untuk melihat kondisi lokus berdasarkan dokumen yang telah disampaikan sebelumnya.

Hj. Andi Nurhilda dalam arahannya menyampaikan bahwa akan ikut serta dalam seluruh proses verifikasi lapangan, mulai dari penjemputan di Kecamatan Tellulimpoe, kunjungan lapangan, ekspose Kabupaten Sehat, hingga pelepasan di Sekretariat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hj. Andi Nurhilda meminta para anggota forum agar tidak hanya mempersiapkan diri dalam menghadapi proses penilaian tetapi juga mempersiapkan lokus sebaik-baiknya.

“Saya berterima kasih kepada seluruh anggota forum atas kehadiran dan upayanya dalam persiapan verifikasi lapangan. Saya yakin anggota forum adalah teman-teman yang sudah sangat profesional dan mampu menjadikan Sinjai yang sehat dan layak untuk masyarakatnya”, ungkap Nurhilda.

Andi Nurhilda juga meminta para anggota forum agar benar-benar mempersiapkan diri dan menguasai tatanannya masing-masing agar bisa menghadapi penilaian dengan baik.

Selain arahan Ketua Forum, pada kesempatan tersebut Wakil Ketua II, Zainal Abidin Ridwan dan Sekretaris Forum, Musaddaq juga menyampaikan rencana persiapan yang telah dilakukan oleh forum sekaligus persiapan ekspose oleh Ketua besok malam.

Rapat persiapan verifikasi dihadiri oleh Tim Pembina Kabupaten Sehat, Wakil Ketua, Sekretaris, Bendahara, dan para anggota Forum Kabupaten Sinjai Sehat. (Sambar)

Berita Terkait

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara
Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar
Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terkait

Rabu, 27 November 2024 - 14:04

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara

Rabu, 27 November 2024 - 13:59

Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Berita Terbaru