Beritasulsel.com SOPPENG-Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1440 H berlangsung di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Soppeng Provinsi Sulawesi Selatan
Perjalanan Isra Mi’raj Merupakan peristiwa penuh berkah. Makna yang terkandung di dalam peringatan Isra Mi’raj ini memiliki pesan dan semangat yang benar disetujui dan dapat di Aplikasikan dalam kehidupan Manusia, hidup ini harus terus melakukan perubahan yang lebih baik, hidup harus aktif, Kita harus bisa melampaui diri sendiri dengan melakukan berbagai kegiatan positif yang dapat mengembangkan potensi, jiwa dan fisik yang bermanfaat bagi Sesama
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kurnia Taqwa dalam laporanya menyampaikan bahwa tema kegiatan ini adalah ” Mari memperkokoh Iman dan Taqwa demi meningkatkan kualitas ibadah” Dengan tujuan agar keimanan dan ketakwaan terhadap tuhan yang maha esa sehingga dapat menumbuhkan rasa cinta kepada agama islam dan nilai nilai agama, akhlak mulia dan menjaga moral bangsa (12 April 2019)
Kepala UPT SMA 1 Soppeng dalam sambutannya mengucapkan banyak terima kasih kepada Osis bekerja sama dengan Rohis atas terselenggaranya Isra Mi’raj ini dgn baik serta memberikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi tingginya.
Dalam peringatan Isra Miraj, tausiyah disampaikan ustadz Drs Patahuddin M. Pd. bahkan Isra Miraj adalah perjalanan Nabi Muhammad SAW atas perintah Allah SWT yang ditempuh dalam waktu semalam, Isra Miraj diperingati setiap 27 Rajab.
Isra adalah perjalanan Nabi Muhammad dari Masjidil Haram di Mekkah ke Masjidil Aqsho di Yerussalem.
Mi’raj adalah perjalanan Nabi Muhammad dari bumi menuju langit ketujuh, lalu dilanjutkan ke Sidratul Muntaha. Dalam peristiwa agung ini, Rasulullah menerima perintah berupa sholat lima waktu sehari semalam. Kendaraan yang digunakan Rasulullah dalam perjalanan Isra Mi’raj itu adalah buraq.
Turut hadir Pengawas pendidikan Agama Islam. Guru dan Staf SMA 1 Soppeng.
Reporter : A Adhy