Pengangguran di Makassar Tertinggi di Sulsel, Aktivis: Selama ini Apa Dikerjakan DP?

- Redaksi

Jumat, 1 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Angka pengangguran di Kota Makassar menjadi yang tertinggi dari 24 Kabupaten/Kota di Sulsel.

Di Kota Makassar, pengangguran masih tinggi. Berdasarkan data BPS, Tingkat pengangguran terbuka (TPT) di Kota Makassar tahun 2023 sebesar 10,60 persen.

Bahkan Kota Makassar menjadi penyumbang terbesar atas pengangguran di Provinsi Sulsel. Adapun TPT Sulsel tahun 2023 sebesar 4,33 persen.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Angka Pengangguran Kota Makassar juga lebih tinggi dari angka pengangguran Sulsel dan angka pengangguran Nasional yang berada pada 5,4 persen.

Sementara kemiskinan di Kota Makassar juga terlihat mengalami kenaikan. Jika tahun 2021 kemiskinan di Kota Makassar 4,82 persen, tahun 2022 4,58 persen, dan kemudian naik signifikan di tahun 2023 sebesar 5,07 persen.

Aktivis Makassar, Eddy Sandy mengkritisi kinerja Pemerintah Kota Makassar dalam hal ini Walikota Moh. Ramdhan Pomanto.

“Selama ini apa yang dikerjakan Pak Danny di Makassar? Koar-koar banyak program, tapi apa yang terealisasi? Malah kemiskinan meningkat di Makassar, dan pengangguran terbesar di Sulsel,” ujarnya.

Eddy Sandy mengaku, bahwa banyak program yang dijalankan, tidak memberikan manfaat kepada masyarakat. “Urus kota Makassar saja tidak beres, baru mau jadi Calon Gubernur?,” cetusnya. (*)

Berita Terkait

Blusukan di Lompoe, TSM-MO Sampaikan Program untuk Kesejahteraan Masyarakat
Tasming-Hermanto Sambangi Warga Ujung Baru, Kampanye Penuh Keakraban dan Kedekatan
Kampanye di Ujung Lare, Tasming-Hermanto Siap Wujudkan Parepare yang Lebih Maju dan Sejahtera
Pilkada Bantaeng 2024!! Visi dan Misi serta Program Ilham Azikin – Kanita Kahfi di 2025-2030
Jawaban Tak Terduga Paslon RAMAH Ditanya Soal Utang Pemkab di Debat Pilkada Sinjai
SANTUN Makin “Pede” Tarung di Pilkada Sinjai
Di Tengah Jemaat Gereja Petra, Fatmawati Rusdi Tebarkan Nilai Toleransi dan Inklusif
Blusukan ke Watang Soreang, Tasming-Hermanto Disambut Antusias Warga Jalan Menara

Berita Terkait

Sabtu, 2 November 2024 - 19:18

Blusukan di Lompoe, TSM-MO Sampaikan Program untuk Kesejahteraan Masyarakat

Sabtu, 2 November 2024 - 19:13

Tasming-Hermanto Sambangi Warga Ujung Baru, Kampanye Penuh Keakraban dan Kedekatan

Sabtu, 2 November 2024 - 19:06

Kampanye di Ujung Lare, Tasming-Hermanto Siap Wujudkan Parepare yang Lebih Maju dan Sejahtera

Jumat, 1 November 2024 - 22:25

Jawaban Tak Terduga Paslon RAMAH Ditanya Soal Utang Pemkab di Debat Pilkada Sinjai

Jumat, 1 November 2024 - 20:31

SANTUN Makin “Pede” Tarung di Pilkada Sinjai

Berita Terbaru