Warga Gilireng Antusias Dialog dengan Wakapolres Wajo di ‘Jumat Curhat’

- Redaksi

Jumat, 10 Maret 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wajo, Sulsel- Pendekatan persuasif pada masyarakat terus dilakukan jajaran Polres Wajo, salah satunya melalui kegiatan ‘Jumat Curhat’ yang berlangsung di Desa Abbatireng, Kecamatan Gilireng, Kabupaten Wajo, Jumat, (10/3/2023).

Warga pun antusias dialog dengan Wakapolres Wajo, Kompol H. Muhtar, SE. Adapun moderator pada forum ‘Jumat Curhat’ kali ini, Kasi Humas Polres Wajo AKP Sudarman, SE, MH, membuka sesi dialog untuk bertanya, masukan, saran hingga keluhan warga.

Dari kegiatan tersebut ada beberapa curhatan masyarakat kepada pihak Polres Wajo, yakni dari Kades Alau Salo, Makka, menyampaikan tentang pengadaan tanah air baku, namun belum direalisasikan oleh pemerintah setempat untuk ganti rugi lahannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara Andi Bau Iwan (Tomas) dengan curhatan, ada masyarakat yang mau membangun rumah, namun terkendala dengan tanah timbunan, terkait perizinan tambang atau tanah timbunan.

Nirmala Sari dari Kesehatan Gizi Puskesmas) curhat soal Pemberian Makan Tambahan (PMT), di Puskesmas tidak ada dukungan anggaran, namun pihaknya selalu kerjasama dengan desa-desa yang ada balita terjangkit stunting. “Kami di Puskesmas akan mengadakan rumah gizi dengan bekerjasama dengan pemerintah setempat,” ujar Nirmala Sari.

Terkait ganti rugi lahan, Waka Polres Wajo, Kompol Muhtar, menanggapi, proses untuk ganti rugi kepada pemilik tanah akan berjalan sesuai aspek legalitas yang ada. “Namun kami akan koordinasikan kepada pemerintah untuk realisasinya atau pembayaran ganti ruginya,” ungkapnya.

Sementara terkait adanya izin tambang, menurut Kompol Muhtar, sudah ada mekanisme yang berjalan dan koordinasikan dengan Kapolsek setempat untuk masalah penerbitan izinnya.

Imbauan Kapolres Wajo, AKBP Fachtur Rochman, yang disampaikan oleh Waka Polres Wajo, Kompol Muhtar, pada forum tersebut antara lain akan dioptimalkan pelayanan kepada masyarakat dengan cara memberikan nomor hp aduan Kapolres Wajo dan Waka Polres agar tidak ada jarak antara masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, KBO Lantas Polres Wajo, Ipda Rahmat Akbar, SH,MSi mengimbau orang tua yang memiliki anak dibawah umur agar tidak memberikan kendaraan bermotor demi keselamatan anak.

Dalam kegiatan ini, hadir Kasi Propam AKP Asrudi, SH, Kapolsek Gilireng AKP Hanny Willem, SH, Camat Gilireng Andi Al Fatih, S.IP.MSi, Babinsa Kodim 1406 Wajo Serka Jamaluddin, KBO Binmas Ipda Ismail, SH, Kanit IV Sat IK Ipda Andi Pabbentengi, SH, Kanit 1 Sat Narkoba Ipda Edi Samsuri, SH.(ac/red)

 

Berita Terkait

Delapan Sanggar Seni Sekolah di Wajo Terima Bantuan Alat Musik Tradisional
Anniversary 40 Tahun Pernikahan, Tawa Bahagia Andi Ernie Haswiaty untuk Sang Profesor
Telusur dan Penjejakan Sejarah Objek Diduga Cagar Budaya di Wajo
Maksimalkan Fungsi Bulog Melalui Gerakan Pangan Murah
Ikrar Netralitas ASN di Wajo Dibacakan Pada Peringatan HKN
Edi Prekendes Mengambil Langkah Hukum Terkait Dugaan Pengancaman dan Penghinaan
Satreskrim Polres Wajo Ungkap Curanmor BB Terbesar 24 Unit Motor, Pelaku Dihadiahi Timah Panas
Ir. H. Firmansyah Perkesi-Andi Merlyn Iswita Emban Tugas Pimpinan Sementara DPRD Wajo

Berita Terkait

Minggu, 16 Februari 2025 - 08:08

Delapan Sanggar Seni Sekolah di Wajo Terima Bantuan Alat Musik Tradisional

Minggu, 29 Desember 2024 - 08:22

Anniversary 40 Tahun Pernikahan, Tawa Bahagia Andi Ernie Haswiaty untuk Sang Profesor

Senin, 7 Oktober 2024 - 14:16

Telusur dan Penjejakan Sejarah Objek Diduga Cagar Budaya di Wajo

Selasa, 1 Oktober 2024 - 14:47

Maksimalkan Fungsi Bulog Melalui Gerakan Pangan Murah

Kamis, 19 September 2024 - 13:46

Ikrar Netralitas ASN di Wajo Dibacakan Pada Peringatan HKN

Berita Terbaru

Pemkot Parepare

Hermanto Resmi Buka Musyawarah Cabang DPC II Hiswana Migas Parepare

Minggu, 23 Feb 2025 - 09:58