Walikota Parepare Luruskan Info yang Beredar Terkait Warga Positif Covid-19

- Redaksi

Rabu, 15 April 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Walikota Parepare, HM Taufan Pawe sekaligus Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Parepare, bergerak cepat menyikapi informasi di masyarakat soal adanya dua warga Parepare pasien Covid-19.

Lewat fasilitas video conference (Vidcon) yang disiarkan secara langsung (audio live streaming) dari medsos (fb) Radio Mesra FM, Rabu, 15 April 2020, Taufan Pawe meluruskan informasi itu agar tidak meresahkan masyarakat.

“Jadi perlu saya luruskan informasi soal dua warga Parepare yang katanya positif. Yang pertama itu AHS (inisial) ber-KTP Parepare, tapi sekarang tinggal di Enrekang karena terangkat jadi CPNS guru di Enrekang setahun lalu. Statusnya PDP, sekarang dirawat di RSUD Sidrap (Nene’ Mallomo), karena dia memang berasal dari Sidrap, dan banyak keluarganya di Sidrap,” terang Taufan Pawe.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Yang kedua, inisial S, laki-laki berusia 30 tahun ber-KTP Parepare, ABK Kapal Motor (KM) Lambelu.

Dia positif berdasarkan hasil pemeriksaan Tim Gugus Tugas Provinsi Sulsel, sekarang dirawat di Makassar.

Data awalnya dari Provinsi Sulsel, namun dikoreksi oleh Tim Gugus Tugas Covid-19 Parepare khususnya nama dan alamatnya.

Dari hasil tracking (pelacakan) dia sempat ke rumah keluarganya di Parepare, pada 4 April 2020.

Sempat 1 jam di rumah keluarganya, dan kontak dengan 9 anggota keluarganya, masing-masing 7 orang dewasa dan 2 bayi.

Tim Gugus Tugas Parepare bergerak cepat memeriksa 9 anggota keluarganya dengan rapid test. Hasilnya negatif, dan kondisi 9 anggota keluarganya baik. Untuk sementara 9 anggota keluarganya itu dalam isolasi mandiri di rumahnya. (RIS/BSS)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru