Tunaikan Janji, 1.118 Tenaga Sukarela Kesehatan di Sinjai Dapat Insentif Dari Bupati

- Redaksi

Minggu, 14 April 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com — Satu lagi janji Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista Asapa, SH, LLM direalisasikan. Adalah insentif bagi tenaga sukarela kesehatan yang ada di Kabupaten Sinjai.

Insentif untuk penanggungjawab dusun home care dan home visit Dinas Kesehatan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Bupati Sinjai di Pendopo Rujab Bupati Sinjai, Sabtu (13/4)

Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa, dalam sambutannya ia menyampaikan apresiasi atas kinerja para tenaga sukarela kesehatan yang tergabung dalam Himpunan Tenaga Sukarela Kesehatan (Himteskes).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurutnya, kesuksesan program Home Care dan Home Visit merupakan bentuk dedikasi para tenaga sukarela dan Public Safety Center (PSC) di seluruh kecamatan yang tidak henti-hentinya memberikan pelayanan kepada masyarakat Sinjai.

“Sehingga pemberian insentif ini dapat menambah semangat para tenaga sukarela yang bekerja mensukseskan program pemerintah khususnya pada bidang kesehatan,” kata Andi Seto.

Sementara itu, Ketua Himteskes Sinjai, Haripdinal menyampaikan terima kasih kepada pemerintah dalam hal ini Bupati Sinjai atas kepeduliannya terhadap tenaga sukarela.

“Mewakili teman-teman tenaga sukarela kami ucapkan terima kasih kepada bapak Bupati Sinjai (Andi Seto Gadhista Asapa). Kami di Himteskes siap mendukung dan mesukseskan program bupati di bidang kesehatan,” ungkapnya.

Adapun jumlah insentif yang diberikan adalah Rp. 350 ribu per orang per bulan untuk tenaga sukarela kesehatan yang bertugas di seluruh kecamatan di Kabupaten Sinjai dengan jumlah 1118 orang.

Penyerahan insentif tersebut disaksikan langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Sinjai, dr Andi Suryanto Asapa, para pejabat eselon lingkup Dinas Kesehatan serta para Kepala Puskesmas se-Kabupaten Sinjai.

Berita Terkait

Gelar PHS Periode 1 Tahun 2024, BRI Cabang Parepare Siapkan Puluhan Hadiah Menarik bagi Nasabah
Influencer Apresiasi Kepemimpinan Taruna Ikrar, Tegaskan Sesuai Aturan Hukum Hanya BPOM Bisa Approved Uji Lab Skincare
Andi Amar Ma’ruf Yakin Kepemimpinan Tasming Hamid Akan Majukan Parepare
Kebakaran Pondok Pesantren Mambaul Ulum Addariah DDI Patobong Pinrang, Satu Santri Tewas
Terobosan Taruna Ikrar, BPOM Siap Bangun Sekolah Kedinasan
BPOM-Kemenhan Komitmen Dorong Kemandirian Obat dan Pangan
Pria Diduga Alami Gangguan Mental, Nyaris Diamuk Massa di Pinrang
Tim ANDALAN SULSEL PEDULI Terus Support Warga Terdampak Bencana di NTT

Berita Terkait

Sabtu, 18 Januari 2025 - 13:43

Gelar PHS Periode 1 Tahun 2024, BRI Cabang Parepare Siapkan Puluhan Hadiah Menarik bagi Nasabah

Jumat, 17 Januari 2025 - 19:40

Influencer Apresiasi Kepemimpinan Taruna Ikrar, Tegaskan Sesuai Aturan Hukum Hanya BPOM Bisa Approved Uji Lab Skincare

Kamis, 9 Januari 2025 - 14:36

Andi Amar Ma’ruf Yakin Kepemimpinan Tasming Hamid Akan Majukan Parepare

Rabu, 8 Januari 2025 - 17:34

Kebakaran Pondok Pesantren Mambaul Ulum Addariah DDI Patobong Pinrang, Satu Santri Tewas

Jumat, 3 Januari 2025 - 14:16

Terobosan Taruna Ikrar, BPOM Siap Bangun Sekolah Kedinasan

Berita Terbaru

Pemkot Parepare

Komisi III DPRD Parepare Tinjau Bekas Gedung CU untuk Pusat UMKM

Selasa, 21 Jan 2025 - 01:44