Tiba di Lutra, 99 Community Indonesia Serahkan langsung Bantuan ke Warga Terdampak Banjir Bandang

- Redaksi

Kamis, 30 Juli 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Setelah melalui jalan berlumpur, para pejuang kemanusiaan yang tergabung dalam 99 Community Indonesia menemui langsung para korban banjir bandang di Kabupaten Luwu Utara, Sulsel. Rabu (29/07/2020).

Ketua Umum 99 Community Indonesia, H. Muslimin, SE memimpin langsung penyerahan bantuan kepada para korban. Salah satu lokasi yang didatangi adalah Dusun Cempaka Dua, Desa Beringin Jaya, Kecamatan Baebunta Selatan.

Kepala Dusun Cempaka Dua, Muhammad Iksanuddin yang mewakili warganya menerima bantuan mengaku sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan 99 Community Indonesia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Terima kasih banyak atas bantuannya, semoga Allah membalas dengan rezeki yang berlipat ganda, ini sangat membantu,” ungkap Iksanuddin.

Lebih lanjut Iksanuddin mengaku bantuan yang diberikan ini akan sangat membantu untuk kedepannya mengingat saat ini lahan pertanian yang biasanya menjadi sumber pencaharian warga rusak total sehingga tanaman seperti jagung, coklat, dan tanaman hidup lainnya harus ditanam ulang.

Ketua Umum 99 Community Indonesia, Muslimin pun mengaku tergugah dengan kondisi warga yang terdampak banjir. Muslimin berharap agar bantuan yang diberikan dapat sedikit meringankan beban warga.

Adapun bantuan yang diserahkan oleh 99 Community Indonesia seperti beras, mie instan, air minum, dan sejumlah bantuan lainnya. (Sambar)

Berita Terkait

Andi Sutomo Terpilih jadi Ketua FBN, Komitmen Jalankan Program Strategis Kebangsaan
IAS dan Kejaksaan Negeri Parepare Jalin Kerjasama di Bidang Hukum
Ikuti Jejak BJ Habibie, Mentan Amran Raih Penghargaan Tertinggi dari Universitas Sebelas Maret
Pecah, Peserta Buka Puasa Bersama IKA Unhas–Himpuni di Kediaman Mentan Amran Lebih dari 1000 Orang
Taruna Ikrar Ceramah di Masjid Istiqlal: Keajaiban Sujud untuk Kesehatan Otak
Jajaran Kejaksaan Negeri Bantaeng Mengadakan Acara Buka Puasa Bersama dan Tausiyah Ramadan 1446 H
Sidak ke Pasar Cipinang, Mentan Amran: Tidak Ada Alasan Harga Naik, Produksi Berlimpah
Hari Pertama Puasa, Mentan Amran Sidak Pasar Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 06:29

Andi Sutomo Terpilih jadi Ketua FBN, Komitmen Jalankan Program Strategis Kebangsaan

Selasa, 11 Maret 2025 - 22:48

IAS dan Kejaksaan Negeri Parepare Jalin Kerjasama di Bidang Hukum

Selasa, 11 Maret 2025 - 16:14

Ikuti Jejak BJ Habibie, Mentan Amran Raih Penghargaan Tertinggi dari Universitas Sebelas Maret

Senin, 10 Maret 2025 - 16:42

Pecah, Peserta Buka Puasa Bersama IKA Unhas–Himpuni di Kediaman Mentan Amran Lebih dari 1000 Orang

Minggu, 9 Maret 2025 - 02:44

Taruna Ikrar Ceramah di Masjid Istiqlal: Keajaiban Sujud untuk Kesehatan Otak

Berita Terbaru