Parepare, Sulsel – Wali Kota Parepare, Taufan Pawe menyatakan Stadion Gelora BJ Habibie (GBH) Parepare siap menjadi kandang bagi PSM Makassar untuk pertandingan play-off menuju Liga Champions Asia (LCA) 2023 melawan Bali United.
Rencananya partai play-off untuk penentuan wakil Indonesia ke Liga Champions Asia ini dijadwalkan pada Mei 2023, dengan sistem kandang dan tandang atau 2 leg. Artinya PSM setelah menjamu Bali United di Stadion GBH, juga akan tandang ke Bali. AFC sendiri telah meminta nama perwakilan Indonesia di LCA pada Juni 2023.
“Tentu kita siap. Stadion Gelora BJ Habibie terus kita benahi untuk memenuhi standar Asia atau AFC, agar PSM dapat memainkan pertandingan Liga Champions Asia di stadion kebanggaan masyarakat Parepare dan Sulawesi Selatan ini,” kata Taufan Pawe (TP).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Tidak hanya untuk play-off LCA, Taufan Pawe juga meyakinkan Stadion GBH siap untuk kompetisi Liga 1 musim 2023-2024, yang direncanakan bergulir pada Juli 2023.
“Insya Allah, jika masih dipercaya untuk Liga 1 pada bulan Juni atau Juli nanti, Stadion Gelora BJ Habibie tentu siap,” tegas Taufan Pawe.
Terkait pemondokan atau hotel bagi PSM dan tim-tim tamu yang datang, Taufan Pawe mengemukakan, Pemkot Parepare sudah menyiapkan lahan bagi investor yang ingin berinvestasi sektor perhotelan di Parepare.
“Kami siapkan lahan, silakan jika pihak Bosowa atau investor yang ingin membangun hotel di Parepare. Pastinya lahannya strategis,” ungkap Wali Kota Parepare dua periode ini.
Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel ini meyakinkan sebagai pecinta PSM, siap terus memperjuangkan PSM untuk berkiprah di skala lebih besar. Termasuk jika dia nantinya diamanahkan ke level lebih tinggi, Taufan Pawe meyakinkan PSM akan terus menjadi perhatiannya. (*)