Suardi Saleh Terima Piagam Ombudsman RI

- Redaksi

Jumat, 29 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Kabupaten Barru di bawah kepemimpinan Ir. H. Suardi Saleh,M.Si telah memberikan dan bukti nyata. Sederet prestasi dan pengakuan dari pemerintah pusat terus berdatangan.

Hanya berselang dua hari setelah menerima penghargaan dari Kementerian Desa sebagai satu-satunya di Sulsel yang dinilai sukses menjalankan program inovasi desa tahun 2019, kini Kabupaten Barru kembali mendapat penghargaan dari Ombudsman RI.

Lembaga negara yang mempunyai kewenangan melakukan pengawasan ke penyelenggaraan pelayanan publik, menganggap Kabupaten Barru sebagai salah satu daerah di Indonesia yang transparan, dan punya keseriusan membenahi pelayanan publik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Barru memiliki predikat kepatuhan tinggi terhadap standar pelayanan publik sesuai UU 25 tahun 2009 tentang pelayanan publik. Di samping itu, Pemkab Barru punya komitmen dan keseriusan dalam melakukan pembenahan pelayanan.

Atas dasar itu, Ombudsman RI tidak ragu memberi penghargaan khusus ke Bupati Barru Suardi Saleh di Jakarta, Rabu (27/11). Bahkan, dari 24 kabupaten/kota di Sulsel, hanya tujuh kepala daerah yang tahun ini diberikan penghargaan.

Bupati Barru menerima langsung penghargaan itu dari Ketua Ombudsman RI Prof Amzulian Rifai. Menurutnya, keberhasilan tersebut tak lepas dari peran serta masyarakat. Olehnya itu, ia mempersembahkan penghargaan tersebut untuk masyarakat Kabupaten Barru.

“Alhamdulillah, berkat komitmen dan kesungguhan kita memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, Ombudsman menganugerahi penghargaan ini untuk Barru. Terima kasih atas kebersamaan dan peran serta kita semua,” kata Suardi Saleh.

Seperti biasa, saat menerima penghargaan, besan mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (JK) ini, selalu menjadikan sebagai pelecut motivasi untuk terus berbuat yang terbaik bagi kemajuan dan kesejahteraan rakyat Barru.

Sekadar diketahui, di penerimaan penghargaan tersebut, Suardi Saleh juga nampak berbincang akrab dengan kepala daerah yang ikut hadir. Termasuk dengan para komisioner Ombudsman RI. Begitu pun mendapat ucapan selamat dari beberapa tamu undangan.

Khusus penerimaan penghargaan dari Ombudsman, juga dirangkaikan dengan seminar penanganan pengaduan dengan metode progresif dan partisipatif yang digelar di Grand Ballroom JS Luwansa Hotel, Jakarta.

Dalam acara ini, hadir Menko Polhukam Mahfud MD, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dan Ketua Ombudsman Amzulian Rifai beserta sejumlah bupati/walikota se-Indonesia penerima penganugerahan. (ril)

Berita Terkait

Gelar PHS Periode 1 Tahun 2024, BRI Cabang Parepare Siapkan Puluhan Hadiah Menarik bagi Nasabah
Influencer Apresiasi Kepemimpinan Taruna Ikrar, Tegaskan Sesuai Aturan Hukum Hanya BPOM Bisa Approved Uji Lab Skincare
Andi Amar Ma’ruf Yakin Kepemimpinan Tasming Hamid Akan Majukan Parepare
Terobosan Taruna Ikrar, BPOM Siap Bangun Sekolah Kedinasan
BPOM-Kemenhan Komitmen Dorong Kemandirian Obat dan Pangan
Tim ANDALAN SULSEL PEDULI Terus Support Warga Terdampak Bencana di NTT
Perwira AL Lantamal XII/PTK Raih Gelar Spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial Unhas
Relawan AAS Community Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Maros, Barru, Pangkep, dan Makassar

Berita Terkait

Jumat, 17 Januari 2025 - 19:40

Influencer Apresiasi Kepemimpinan Taruna Ikrar, Tegaskan Sesuai Aturan Hukum Hanya BPOM Bisa Approved Uji Lab Skincare

Kamis, 9 Januari 2025 - 14:36

Andi Amar Ma’ruf Yakin Kepemimpinan Tasming Hamid Akan Majukan Parepare

Jumat, 3 Januari 2025 - 14:16

Terobosan Taruna Ikrar, BPOM Siap Bangun Sekolah Kedinasan

Kamis, 2 Januari 2025 - 17:30

BPOM-Kemenhan Komitmen Dorong Kemandirian Obat dan Pangan

Rabu, 25 Desember 2024 - 18:02

Tim ANDALAN SULSEL PEDULI Terus Support Warga Terdampak Bencana di NTT

Berita Terbaru