Beritasulsel.com – Dandim 1424/Sinjai beserta jajaran Koramil 05/Sinjai Selatan kunjungi bapak Rappe (60), warga Dusun Sapulambere Desa Puncak, Kecamatan Sinjai Selatan, Kabupaten Sinjai, Jumat (18/1/2019).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain bersilaturahmi bersama para jajarannya, Letkol Inf Oo Sahrojat S. Ag, juga memberikan berbagai kebutuhan sehari hari kepada bapak Rappe termasuk diantaranya Sembako.
Dandim 1424/Sinjai Letkol Inf Oo Sahrojat S. Ag, mengatakan, selain untuk menjalin silaturahim hal itu juga sebagai bentuk perhatian dan kepedulian personel TNI terhadap warga yang kurang mampu.
“Selain sebagai bentuk silaturrahmi, ini adalah kewajiban bagi kita semua untuk saling membantu. Bantuan yang diberikan jangan dilihat dari besar kecilnya materi, melainkan dimaknai sebagai upaya untuk memperkuat semangat sosial, rasa kekeluargaan, kepedulian sosial” ujar Sahrojat.
Turut hadir pada kegiatan itu, Danramil 05/Sinjai Selatan Kapten Inf Abdul Hamid Nur beserta Ibu Ketua Persit Ranting VI, Koramil 05/Sinjai Selatan Cabang XIII Dim 1424/Sinjai, Babinsa Desa Puncak Kopda Jhoni Bura Beserta Anggota Persit Ranting VI Koramil 05/Sinjai Selatan Cabang XIII Dim 1424/sinjai.
Untuk diketahui bapak Rappe (60), merupakan warga miskin yang hidup sebatang kara dan tinggal seorang diri di gubuk reyot yang berada tepat dipinggiran hutan diatas lahan milik warga bernama pak Tamrin.
Untuk hidup sehari hari, bapak Rappe hanya mengandalkan penghasilan dari membantu warga membersihkan kebun, membabas rumput dikebun warga, pengahsilan dalam sehari tidak menentu, kadang diperoleh 25 ribu bahkan kadang juga tidak ada.