Beritasulsel.com – Jajaran Rumah Hasri Ainun Habibie (RS HAH) Kota Parepare mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan 1445 H/2024 M.
Itu diungkapkan oleh Direktur RS HAH Kota Parepare, Mahyuddin melalui akun Media Sosial milik RS HAH Kota Parepare. Selasa, 12/3/2024.
“Marhaban Yaa Ramadhan. Rumah Sakit dr. Hasri Ainun Habibie Parepare, kami menyambut bulan penuh berkah ini dengan penuh kebahagiaan dan kebersamaan. Selamat menjalankan ibadah puasa untuk seluruh umat Muslim,” ucap Mahyuddin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas mengatakan, penetapan awal Ramadan 2024 diputuskan secara bersama dalam sidang isbat pada Ahad petang (10/3/2024).
“1 Ramadhan jatuh pada hari Selasa tanggal 12 Maret 2024 Masehi,” ujar Yaqut dalam konferensi pers di Kemenag, Jakarta Pusat.
Pelaksanaan sidang isbat melibatkan Tim Hisab dan Rukyat Kemenag, serta dihadiri para duta besar negara sahabat dan perwakilan organisasi kemasyarakatan (ormas) Islam.
Sidang ini juga melibatkan perwakilan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI), serta Komisi VIII DPR RI. (*)