Resmi Pasangan Jaya Baramuli-Abdillah Natsir (JADI)

- Redaksi

Rabu, 7 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PINRANG — Pasangan Bakal Calon (Bacalon) Jaya Baramuli dan Abdillah Natsir gelar launcing pasangan calon untuk Pilkada Pinrang tahun 2024, yang dilaksanakan di Jl. Jendral Sudirman, Poros Pinrang-Pare, Rabu (7/82024).

Launching pasangan Ahmad Jaya Baramuli-Abdillah Natsir ini mengusung nama (JADI) yang disaksikan para simpatisan dan partai pendukung. Total sampai ada 8 partai yang turut hadiri launching pasangan JADI ini.

“Launching ini kami adakan pertama adalah untuk memberikan kejelasan siapa bakal calon bupati dan wakil bupati pasangan saya,” kata Jaya Baramuli saat launching pasangan JADI

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain deklarasi pasangan, kegiatan tersebut juga meresmikan posko atau markas besar untuk pemenangan JADI untuk Pilkada Pinrang 2024.

“Yang kedua, acara hari ini juga untuk peresmian posko. Itu tujuannya,” terangnya.

Dia menegaskan acara hari ini masih sebatas deklarasi pasangan calon. Belum sampai ke deklarasi partai sebab semuanya masih berproses untuk memenuhi syarat B.1 KWK yang akan dipakai mendaftar nantinya di KPU Pinrang.

“Bukan deklarasi partai, tetapi deklarasi pasangan calon,” tegasnya.

Dia merincikan ada 8 partai yang telah menyatakan dukungan kepada pasangan JADI ini. Dia optimis selain PAN yang telah lebih dulu, partai lain akan menyusul memberikan B.1 KWK.

“Yang kami mendaftar dan kami sudah masuk semuanya itu Hanura, PAN, Gelora, PKB, PPP, PDIP, Gerindra, Demokrat (8 partai),” rincinya.

Pada kesempatan yang sama Abdillah menyampaikan terima kasih kepada Jaya Baramuli yang telah memilih dirinya sebagai pendamping. Ini sekaligus menepis isu bahwa pasangan JADI ini belum paten.

“Terima kasih ke Pak Jaya yang memilih saya sebagai pendamping. Insyaallah kita mau membawa Pinrang Bangkit dan Berjaya di Pinrang ini. Kami ingin Pinrang Bangkit dan bersaing dengan daerah lain di Sulsel. Dan tentunya Berjaya di pertanian, ekonomi dan sektor yang terkait kepentingan khalayak masyarakat,” imbuhnya.

Dia juga meminta dukungan dan komitmen dari partai yang hadir dalam launching pasangan JADI ini. Khususnya dalam upaya membawa Pinrang Bangkit dan Berjaya 5 tahun kedepan.

“Kami menginginkan agar parpol bisa berjuang bersama-sama bangkit dan berjaya demi Pinrang,” tegasnya. (***)

Berita Terkait

Kapolsek Biringkanaya Makassar Dilapor ke Propam Polda Sulsel, Gegara Mobil Truk
Pemkab Bersama Dinkes Pinrang Pantau Pelaksanaan Program Pelayanan Kesehatan Gratis (PKG) di Puskesmas
KPU Pinrang Tetapkan Irwan Hamid-Sudirman Bungi Sebagai Bupati Terpilih Kabupaten Pinrang
Humas dan Pengelola Konten Sosmed Kemenag Pinrang dapat Penghargaan dari Kemenag Sulsel
Kakanwil Kemenag Sulsel Gelar Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Baru RA Dharmawanita Persatuan Pinrang
Kebakaran Pondok Pesantren Mambaul Ulum Addariah DDI Patobong Pinrang, Satu Santri Tewas
Pria Diduga Alami Gangguan Mental, Nyaris Diamuk Massa di Pinrang
Kurang dari Setengeh Kilo, Polres Pinrang Musnahkan Barang Bukti Sabu

Berita Terkait

Selasa, 18 Februari 2025 - 11:50

Kapolsek Biringkanaya Makassar Dilapor ke Propam Polda Sulsel, Gegara Mobil Truk

Senin, 10 Februari 2025 - 14:28

Pemkab Bersama Dinkes Pinrang Pantau Pelaksanaan Program Pelayanan Kesehatan Gratis (PKG) di Puskesmas

Kamis, 6 Februari 2025 - 20:08

KPU Pinrang Tetapkan Irwan Hamid-Sudirman Bungi Sebagai Bupati Terpilih Kabupaten Pinrang

Sabtu, 25 Januari 2025 - 05:56

Humas dan Pengelola Konten Sosmed Kemenag Pinrang dapat Penghargaan dari Kemenag Sulsel

Rabu, 22 Januari 2025 - 00:41

Kakanwil Kemenag Sulsel Gelar Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Baru RA Dharmawanita Persatuan Pinrang

Berita Terbaru