Beritasulsel.com – Pemprov Sulsel dan Dekranasda Sulsel mendukung penuh pelaksanaan Islamic Fashion Week (IFW) 2019 yang diadakan Dekranasda Kota Parepare. Sulawesi Parepare IFW yang baru kali pertama digelar di Sulsel tersebut akan berlangsung Sabtu malam, 2 Maret 2019 di pelataran Monumen Cinta Sejati Habibie Ainun.
Hal ini diungkap Ketua Panitia Sulawesi Parepare IFW, Erni Erawati Iwan Asaad usai bertemu dengan pengurus Dekranasda Sulsel di Makassar.
Hasil pertemuan itu, kata Erni, Dekranasda Sulsel menilai ajang Sulawesi Parepare IFW akan mengangkat pamor atau nama Provinsi Sulsel di level nasional. Apalagi pagelaran Sulawesi Parepare IFW akan didukung oleh sejumlah desainer ternama nasional.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Erni mengungkapkan, ajang ini akan mengangkat budaya etnik Indonesia. Sehingga menjadi sebuah momentum dalam membudayakan etnik Indonesia agar senantiasa terjaga kelestariannya.
“Kita ingin jaga kelestarian kain etnik Indonesia. Ini dilakukan demi memajukan etnik-etnik yang ada di Sulawesi Selatan dan Kota Parepare secara khusus, serta menjadi ajang pameran bagi para desainer etnik,” kata Istri Sekda Kota Parepare, H Iwan Asaad ini. (RIS/BSS)