Sidrap – Pemerintah Desa (Pemdes) Mojong, Kecamatan Watang Sidenreng, Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan (Sulsel), menggelar rembuk stunting pada Rabu, 17 Juli 2024.
Kegiatan ini dilaksanakan di aula kantor desa Mojong dan dihadiri oleh sejumlah pihak penting.
Hadir dalam rembuk tersebut, Kepala Desa Mojong, Budi Gawa, Ketua BPD Mojong, Abdul Gani, Babinsa Serda Herman Amal, Bidan Desa, Nurhidayah, serta para Ketua RT/RW, Kepala Dusun, dan tokoh masyarakat setempat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Rembuk stunting ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan merumuskan langkah-langkah strategis dalam menangani masalah stunting yang masih menjadi tantangan di Desa Mojong.
Dalam sambutannya, Budi Gawa menyatakan komitmennya untuk mengurangi angka stunting di wilayah tersebut.
“Masalah stunting ini harus menjadi perhatian kita bersama. Kami akan terus berupaya untuk memberikan solusi terbaik bagi kesehatan dan masa depan anak-anak di desa ini,” ujarnya.
Pada kesempatan yang sama, Abdul Gani menambahkan pentingnya peran serta masyarakat dalam program pencegahan stunting.
“Kami berharap seluruh elemen masyarakat bisa terlibat aktif dalam upaya ini, karena masalah stunting bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga tanggung jawab kita bersama,” katanya.
Melalui rembuk ini, diharapkan ada koordinasi yang lebih baik antara pemerintah desa, masyarakat, dan pihak terkait lainnya dalam mengimplementasikan program-program yang efektif untuk mengatasi stunting di Desa Mojong. (***)
Penulis : Firman
Editor : Redaksi