Pasca Libur, Wawali Parepare Sidak Kehadiran ASN

- Redaksi

Senin, 2 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Wakil Walikota Parepare, H. Pangerang Rahim melakukan inspeksi mendadak (sidak) pasca libur nasional dan cuti bersama.

Pangerang Rahim melakukan sidak di sejumlah titik, seperti Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Kelurahan Ujung Sabbang, Kecamatan Bacukiki Barat, dan Dinas Perhubungan Kota Parepare, Senin (2/11/2020).

Menurut Pangerang Rahim, sidak itu dilakukan sebagai langkah antisipasi kepada para ASN agar betul-betul memanfaatkan waktu dan menegakkan kedisiplinan di lingkungan kerjanya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kita lakukan pemantauan ini dalam rangka mengecek kehadiran para pegawai agar mereka betul-betul bisa memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat. Pemerintah kan pelayan, jadi kalau warga tidak dilayani dengan baik, berarti tidak pada posisi pelayan yang baik,” ujar Pangerang.

Dari hasil sidak yang dilakukan, Pangerang Rahim menemukan tingkat kedisiplinan pegawai dalam tataran normal.

“Saya melihat tadi semua masih berjalan dengan bagus sesuai dengan aturan disiplin pegawai,” imbuh Pangerang.

Pangerang berharap, sidak yang dilakukan ini dapat memberikan semangat dan dorongan kepada ASN memberi pelayanan maksimal kepada masyarakat.

“Kita berharap ini tentu bisa menjadi dorongan dan semangat bagi mereka. Jangan karena setelah libur, mereka tidak semangat kerja. Apalagi sekarang masih dalam keadaan waspada Covid-19, tentu kita harus semangati untuk memberikan pelayanan bagi warga kita dan tetap yakin bahwa Pandemi ini akan segera berakhir,” tandas Pangerang. (*)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru