Meriahkan HUT RI ke 74, Kodam Hasanuddin Gelar Carnaval Offroad

- Redaksi

Minggu, 18 Agustus 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Memeriahkan Perayaan HUT Kemerdekaan RI ke 74, Kodam XIV/Hasanuddin menyelenggarakan karnaval offroad yang diikuti oleh ratusan pencinta mobil ekstrem di wilayah Sulsel, Sabtu 17 Agustus 2019.

Carnaval Hasanuddin Offroad berangkat dari titik start di lapangan Hasanuddin menempuh jarak kurang lebih 70 Km yang menjajaki medan terjal di daerah Bili-Bili Kabupaten Gowa dipimpin langsung Kepala Staf Kodam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Budi Sulistijono.

Perasaan gembira dan bahagia tampak terpancar dari para offroader saat menunggangi kuda besi yang dihias dengan aksesoris khas 17-an seperti bendera merah putih, ditambah dengan suasana di sepanjang jalan masyarakat pun turut memeriahkan peringatan kemerdekaan dan diiringi dengan lagu-lagu perjuangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Komunitas Suzuki Katana Jimny Indonesia (SKIn) dan Makassar America Jeep pun turut memeriahkan Carnaval Hasanuddin Offroad dengan seragam khas bak pejuang masa lalu.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Kapok Sahli Pangdam Kolonel Inf Djambar Barmo, Danrindam Kolonel Inf Leo Agung Priyo Soembodo, Stah Ali Pangdam Bidang OMSP Kolonel Inf Muhammad Ali, S.H, Para Asisten, Para Kabalak dan Dansat jajaran Kodam. (Sambar)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru