Ketua DPRD Sinjai Hadiri Dialog Dan Deklarasi Penyelamatan Pohon Menjelang Pemilu 2024

- Redaksi

Sabtu, 24 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sinjai, Sulsel – Ketua DPRD Sinjai Jamaluddin menghadiri Pembukaan Dialog dan Deklarasi penyelamatan pohon menjelang Pemilu 2024 yang digelar oleh DPC Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) berlangsung di Aula Wisma Sanjaya. Sabtu (24/06/2023).

Kegiatan tersebut dihadiri Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA), Wakil Bupati Sinjai Hj. Andi Kartini Ottong, Dandim 1424 Sinjai Letkol Inf. Sumardi, serta perwakilan dari Kejaksaan Negeri Sinjai.

Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) menyampaikan apresiasi serta mendukung pelaksanaan kegiatan ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai mendukung dan mengapresiasi pelaksanaan kegiatan dialog dan deklarasi penyelamatan pohon menjelang Pemilu 2024,” ucapnya.

Ia juga berharap dengan dilaksanakannya kegiatan seperti ini dapat meningkatkan pengetahuan serta kesadaran generasi muda dan masyarakat terhadap pentingnya pelestarian lingkungan hidup.

“Saya mengajak masyarakat agar senantiasa memperhatikan lingkungan hidup kita terutama kegiatan penyelamatan pohon, karena tanggung jawab pelestarian dan penanganan lingkungan hidup merupakan tanggung jawab bersama antara Pemerintah dan masyarakat,” ucapnya.

Dikatakan, lingkungan hidup yang baik merupakan urat nadi kehidupan olehnya itu, masyarakat berkewajiban memeliharan, melestarikan dan mempertahankan semuanya.

Kegiatan ini dirangkaikan dengan penandatanganan deklarasi penyelamatan pohon oleh Ketua DPRD Sinjai Jamaluddin, jajaran Pemkab Sinjai, penyelenggara pemilu dalam hal ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sinjai dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Sinjai, hingga partai politik peserta pemilu 2024.

Turut hadir beberapa perwakilan partai politik peserta pemilu 2024, serta pimpinan organisasi kepemudaan se-Kabupaten Sinjai.

Dprd.sinjaikab.go.id

Berita Terkait

DPRD Sinjai Serahkan Kembali Ranperda APBD tahun 2025 Kepada Pemerintah Daerah
Ketua DPRD Sinjai Hadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan
Wakil Ketua I DPRD Sinjai Hadiri Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah Pimpinan DPRD Provinsi Sulsel Masa Jabatan 2024-2029
Wakil Ketua II DPRD Sinjai Hadiri Pesta Adat Mappogau Sihanua
Ketua DPRD Sinjai Hadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-96
DPRD Sinjai Gelar Rapat Paripurna Pelantikan Ketua DPRD Sisa Masa Jabatan 2019-2024
Plh Ketua DPRD Sinjai Hadiri Upacara Hari Santri Nasional Tahun 2024
DPRD Sinjai RDP Bersama Pemerintah Daerah Tindaklanjuti Aspirasi AMAN

Berita Terkait

Minggu, 10 November 2024 - 23:54

DPRD Sinjai Serahkan Kembali Ranperda APBD tahun 2025 Kepada Pemerintah Daerah

Minggu, 10 November 2024 - 22:14

Ketua DPRD Sinjai Hadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan

Kamis, 31 Oktober 2024 - 17:37

Wakil Ketua I DPRD Sinjai Hadiri Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah Pimpinan DPRD Provinsi Sulsel Masa Jabatan 2024-2029

Senin, 28 Oktober 2024 - 17:58

Wakil Ketua II DPRD Sinjai Hadiri Pesta Adat Mappogau Sihanua

Senin, 28 Oktober 2024 - 11:04

Ketua DPRD Sinjai Hadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-96

Berita Terbaru