Kasat Lantas Polres Parepare Turun Kejalan Pengamanan Arus Lalu Lintas

- Redaksi

Jumat, 10 Januari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasat Lantas Polres Parepare Saat Membantu Anak Anak Menyeberang Jalan

Kasat Lantas Polres Parepare Saat Membantu Anak Anak Menyeberang Jalan

Beritasulsel.com – Untuk menjaga kelancaran dan ketertiban arus lalu lintas, Kasat Lantas Polres Parepare AKP Budi Susilo,S.Sos, turun kejalan melakukan pengamanan jalur di pagi hari di Jalan Andi Mappatola, Parepare, Sulawesi Selatan. Kamis, 9/1/2020.

Seorang pemimpin bukanlah hanya duduk dibelakang meja saja mungkin seperti itulah sosok Kasat Lantas AKP Budi Susilo. Terlihat dengan semangatnya disertai senyuman manisnya beliau turun langsung kelapangan memimpin langsung anggotanya dilapangan guna melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di jalan.

Terlihat Akp Budi Susilo sibuk melaksanakan pengaturan dan memberikan pengamanan kepada anak-anak sekolah serta pengendara yang melintas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan seperti itu rutin dilaksanakan baik di pagi hari maupun di sore hari saat masyarakat mulai beraktivitas dan juga saat anak-anak sekolah berangkat maupun pulang sekolah dengan memberikan pelayanan pengamanan di jalan maupun di depan sekolah-sekolah.

“Saya selalu berusaha memberikan support dan semangat kepada anggota saya di lapangan. Dengan hadirnya saya bersama Perwira Sat Lantas lainnya, selain bisa mengawasi secara langsung anggota saya, saya juga bisa berinteraksi langsung dengan masyarakat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat”, ucap Budi Susilo.

“Pada kesempatan seperti ini saya selalu memberikan himbauan kepada masyarakat pengguna jalan agar selalu waspada dan hati-hati di jalan serta mengimbau untuk selalu mentaati peraturan berlalu lintas untuk menghindari terjadinya kecelakaan lalu lintas,” pungkasnya. (RIS/BSS)

Berita Terkait

Gelar PHS Periode 1 Tahun 2024, BRI Cabang Parepare Siapkan Puluhan Hadiah Menarik bagi Nasabah
Influencer Apresiasi Kepemimpinan Taruna Ikrar, Tegaskan Sesuai Aturan Hukum Hanya BPOM Bisa Approved Uji Lab Skincare
Andi Amar Ma’ruf Yakin Kepemimpinan Tasming Hamid Akan Majukan Parepare
Terobosan Taruna Ikrar, BPOM Siap Bangun Sekolah Kedinasan
BPOM-Kemenhan Komitmen Dorong Kemandirian Obat dan Pangan
Tim ANDALAN SULSEL PEDULI Terus Support Warga Terdampak Bencana di NTT
Perwira AL Lantamal XII/PTK Raih Gelar Spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial Unhas
Relawan AAS Community Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Maros, Barru, Pangkep, dan Makassar

Berita Terkait

Jumat, 17 Januari 2025 - 19:40

Influencer Apresiasi Kepemimpinan Taruna Ikrar, Tegaskan Sesuai Aturan Hukum Hanya BPOM Bisa Approved Uji Lab Skincare

Kamis, 9 Januari 2025 - 14:36

Andi Amar Ma’ruf Yakin Kepemimpinan Tasming Hamid Akan Majukan Parepare

Jumat, 3 Januari 2025 - 14:16

Terobosan Taruna Ikrar, BPOM Siap Bangun Sekolah Kedinasan

Kamis, 2 Januari 2025 - 17:30

BPOM-Kemenhan Komitmen Dorong Kemandirian Obat dan Pangan

Rabu, 25 Desember 2024 - 18:02

Tim ANDALAN SULSEL PEDULI Terus Support Warga Terdampak Bencana di NTT

Berita Terbaru