Kadis DKOP Apresiasi KNPI Parepare, Harap Sinergitas dalam Percepatan Program Kerja Pemerintah 

- Redaksi

Selasa, 11 Mei 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (DKOP) Kota Parepare, Amarun Agung Hamka mengapresiasi pengurus Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) yang baru.

Hal itu ia utarakan selepas audience pengurus KNPI baru bersama Walikota Parepare, HM Taufan Pawe di Ruang Kerja Walikota Parepare. Selasa, 11/5/2021.

Menurut Hamka, KNPI Parepare sendiri solid ditengah adanya dualisme di tingkat provinsi dan pusat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Alhamdulillah, di Parepare KNPI kita solid tidak terjadi dualisme,” ucap plt. Kadis Kominfo Parepare itu.

Hamka mengatakan itu menandakan pemuda-pemuda di kota bertaqline kota peduli tersebut memiliki integritas yang tinggi.

“Bukti pemuda di Parepare ini memiliki tingkat integrasi yang tinggi dan jiwa kebersamaan yang kuat,” kata dia.

Mantan Kabag Humas Pemkot Parepare itu pun berharap, kesolidan KNPI Parepare ini dapat mempermudah dan mempercepat program kerja pemerintah daerah, khususnya dari Dinas Kepemudaan dan Pariwisata.

“Tentu, kita harap sinergitas KNPI dalam mendorong dan mempercepat program kerja pemerintah Kota Parepare,” tandasnya.

Pengurus KNPI Parepare periode 2021-2024 saat ini diketuai oleh Muhammad Ramdan.

Dalam audiensi itu, Taufan Pawe menyampaikan apresiasi dan rasa bangga terhadap pengurus yang terpilih dari hasil musda yang berjalan tertib dan aman itu.

Selain menyampaikan hasil musda, Ketua KNPI terpilih, Muhammad Ramdan juga meminta kesediaan Wali Kota Parepare menyaksikan pelantikan pengurus KNPI periode 2021-2024 itu.

“Kami juga mengagendakan seremonial pelantikan. Kami berharap momentum pelantikan dapat disaksikan langsung oleh Bapak Walikota,” harap Ramdan. (*)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru