HUT ke-6 Museum Kepresidenan, Taufan Pawe Paparkan Pemikiran BJ Habibie

- Redaksi

Minggu, 18 Oktober 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bogor – Wali Kota Parepare Dr HM Taufan Pawe diundang khusus menghadiri peringatan HUT ke-6 Museum Kepresidenan RI Balai Kirti sekaligus berbicara dalam Web Seminar yang diadakan Museum Kepresidenan Balai Kirti di Hotel Grand Savero, Kota Bogor. Minggu, 18/10/2020.

Taufan Pawe didapuk berbicara tentang Pendirian Museum BJ Habibie di Parepare: Upaya Pelestarian Karakter Bangsa Melalui Pemikiran Tokoh BJ Habibie dalam Webinar yang disiarkan live zoom itu.

Pemilihan Taufan Pawe untuk berbicara di ajang nasional itu tepat, karena tahun ini Pemerintah Kota Parepare akan mendirikan Museum BJ Habibie (BJH) tepat di atas lahan tempat lahir BJ Habibie di Parepare. Presiden ke-3 RI BJ Habibie lahir di Parepare menjadi pilihan museum dinamakan BJ Habibie. Selain berbagai ikonik dari nama BJ Habibie di Parepare.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Museum sebagai wahana edukasi dan bukti sejarah perjalanan bangsa Indonesia, dan Pemerintah Kota Parepare tahun ini berkomitmen mendirikan, menghadirkan Museum BJ Habibie. Karena sesungguhnya Bapak BJ Habibie lahir di Parepare,” ungkap Taufan Pawe yang sudah dua periode memimpin Parepare.

Taufan Pawe bersanding dengan tokoh nasional lainnya menjadi pembicara di Webinar itu di antaranya Menteri Pendidikan Kebudayaan 2009-2014 Prof Muhammad Nuh dan Kepala Pusat Penguatan Karakter Kemendikbud Hendraman PhD. Webinar dipandu Ratu Nabila dari Trans TV.

Seminar mengusung tema Menggalang Solidaritas Kehidupan Berbangsa Melalui Penguatan Karakter di Museum Kepresidenan RI Balai Kirti.

Seminar lebih spesial karena Presiden ke-6 RI 2004-2014, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) hadir membawakan sambutan secara virtual. Kemudian Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Nadiem Makarim juga membawakan sambutan lewat virtual. Di samping Kepala Museum Kepresidenan RI Balai Kirti, Dewi Murwaningrum memberikan sambutan selamat datang kepada para peserta seminar.

Taufan Pawe pun berkesempatan mengucapkan selamat ulang tahun ke-6 kepada Museum Kepresidenan RI Balai Kirti disertai ajakan Ayo ke Museum.

“Atas nama Pemerintah Kota Parepare, saya Taufan Pawe mengucapkan selamat ulang tahun ke-6 Museum Kepresidenan Republik Indonesia Balai Kirti. Ayo ke museum, museum di hati kita,” kata Taufan Pawe. (*)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru