Gubernur Andi Sudirman Ikuti Pengoperasian Terbatas KA Perintis Andalan Celebes Lintas Garongkong – Mangilu

- Redaksi

Sabtu, 29 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pangkep, Sulsel – Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman mengikuti pengoperasian terbatas kereta api Makassar – Parepare dari Stasiun Garongkong di Kabupaten Barru menuju Stasiun Mangilu di Kabupaten Pangkep, Sabtu 29 Oktober 2022.

Turut hadir Plt.Dirjen Perkeretaapian Kemenhub, bapak Zulmafendi, SE, M.SC; Direktur Lalu Lintas dan Angkutan KA Kemenhub, bapak Ir.Mohamad Risal Wasal, ATD, MM, IPM; Direktur Keselamatan Perkeretaapian, bapak DR. Edi Nursalam, ATD, MT; Kepala BPKA Sulsel, bapak Amanna Gappa; Bupati Barru; Bupati Pangkep.

Dalam pengoperasian terbatas kereta api perintis Andalan Celebes Lintas Garongkong – Mangilu, sepanjang 66 km, dengan melintasi 7 stasiun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dengan melalui 7 stasiun yakni : Stasiun Garongkong – Stasiun Barru (4,7 Km); Stasiun Barru – Stasiun Tanete Rilau (9 Km); Stasiun Tanete Rilau – Stasiun Mandalle (12,7 Km); Stasiun Mandalle – Stasiun Ma’rang (7,8 Km); Stasiun Ma’rang – Stasiun Labakkang (9 Km); dan Stasiun Labakkang – Stasiun Mangilu (8,8 Km).

Kereta Api Andalan Celebes ini melewati 7 Objek wisata di Kabupaten Barru dan Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep).

Jalur ini akan ditempuh dengan kecepatan 40 Km/jam melewati 4 wisata alam di Kabupaten Barru, yakni wisata Alam Anjungan Sumpang Binangae; Wisata Alam Pantai Ujung Batu; Wisata Alam Pantai Laguna; Wisata Alam Lappa Launa. Serta 3 wisata alam di Kabupaten Pangkep, yakni Wisata Alam Sorongan; Wisata Alam Telaga Biru Segeri dan Wisata Alam Hutan Mangrove Dewi Biring Kasih.

“Alhamdulillah, hari ini pengoperasian terbatas kereta api perintis Andalan Celebes Lintas Garongkong (Barru) – Mangilu (Pangkep),” ujar Andi Sudirman.

Tentu apresiasi seluruh stakeholder yang terlibat termasuk Kemenhub bersama Kepala Balai Pengelola Kereta Api, Kadishub Provinsi bersama jajaran dan Pemkab Pangkep-Barru.

“Sepanjang perjalanan dengan disuguhi pemandangan yang indah. Ada area persawahan, hingga sejumlah objek wisata di Barru dan Pangkep,” tuturnya. (*)

Berita Terkait

Gelaran Fashion Show Meriahkan HUT Sulsel ke-355, Pj Bupati Beserta Pj Ketua Dekranasda Bantaeng Kenakan Batik Pajonga
Pengadaan E-katalog Konstruksi, Praktik Baik Pemprov Sulsel di Apresiasi Penggiat Barang Jasa
Pj Bupati Bantaeng Bersama Kadis Dalduk dan 55 Orang OPD-KB, Hadiri Peringatan Harganas ke-31 di Maros
Antisipasi Gejolak Inflasi, Pemkab Bantaeng Tandatangani Perjanjian Kerjasama Dengan Pemkab Muna Barat
Andi Ahfadh Muzakkar Launching Inovasi “SIGAMMARA”
Keputusan Kepala Bapenda Provinsi: Petugas Pajak Tetap Berkewajiban Bayar Pajak dan Beri Contoh atau Kena Sanksi
Bappelitbangda Sulsel Rakor dan Launching Program Atasi Kemiskinan
Dermayana Arsal Pimpin Rapat Koordinasi Indeks Inovasi Daerah (IID) Tahun 2024

Berita Terkait

Kamis, 17 Oktober 2024 - 13:53

Gelaran Fashion Show Meriahkan HUT Sulsel ke-355, Pj Bupati Beserta Pj Ketua Dekranasda Bantaeng Kenakan Batik Pajonga

Sabtu, 14 September 2024 - 01:04

Pengadaan E-katalog Konstruksi, Praktik Baik Pemprov Sulsel di Apresiasi Penggiat Barang Jasa

Senin, 2 September 2024 - 21:32

Pj Bupati Bantaeng Bersama Kadis Dalduk dan 55 Orang OPD-KB, Hadiri Peringatan Harganas ke-31 di Maros

Selasa, 27 Agustus 2024 - 09:24

Antisipasi Gejolak Inflasi, Pemkab Bantaeng Tandatangani Perjanjian Kerjasama Dengan Pemkab Muna Barat

Senin, 12 Agustus 2024 - 17:07

Andi Ahfadh Muzakkar Launching Inovasi “SIGAMMARA”

Berita Terbaru