Bupati Sinjai Lantik Pengurus Pemuda Pancasila Periode 2020-2024

- Redaksi

Kamis, 16 Januari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa melantik pengurus Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kabupaten Sinjai Tahun 2020-2024 yang berlangsung di Pendopo Rumah Jabatan Bupati, Selasa (14/01).

Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemuda pancasila menjadi organisasi yang merupakan bagian dari penyelamat ideologi pancasila sekaligus garda terdepan dalam menjaga bangsa untuk itu hendaknya pemuda pancasila dapat menjadi alat pemersatu di tengah situasi sosial dan politik bangsa yang sedang bergejolak dewasa ini.

“Pemerintah Kabupaten Sinjai sangat optimis akan kehadiran organisasi Pemuda Pancasila yang memiliki sumber daya manusia mumpuni dan profesional dalam berorganisasi khususnya kiprah para pemuda dan pemudi bumi panrita kitta di masa sekarang dan yang akan datang”, jelas Andi Seto.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, beliau juga menyampaikan bahwa kader Pemuda Pancasila harus mampu menyatu dengan masyarakat dan meleburkan perbedaan-perbedaan yang ada, kader pemuda pancasila sejatinya memang bisa menunjukkan perannya untuk masyarakat, menanamkan nilai-nilai Pancasilais, membangkitkan semangat nasionalisme dan cinta tanah air serta mengantisipasi potensi-potensi perpecahan di kalangan masyarakat.

Turut hadir wakil Bupati Sinjai, Ketua DPRD, para Forkopimda, Ketua MPC Pemuda Pancasila Prov. Sul Sel, Ketua MPC Pemuda Pancasila Jeneponto, para Kepala OPD, dan para Kabag. (Sambar)

Berita Terkait

IKATEK UNHAS Gelar Forum Bisnis Alumni Perkuat Sinergi Pembangunan Daerah
Mengabadikan Ramadhan: Gema Spirit Takwa dari Lapangan UMPAR
Banjir Tokoh di Halalbihalal IKA Unhas, Amran Sulaiman Serukan Alumni Tak Boleh Jalan Sendiri-sendiri
Andi Amar Apresiasi Program 130 Hari Kerja Presiden Prabowo
Ziarah Kubur, Tradisi Warga Buntulamba Setiap Tahun
Wali Kota Parepare Hadiri Buka Puasa Bersama di Lagota Cafe & Resto
Mengatasi Stigma HIV/AIDS Melalui Pemberitaan yang Bertanggung Jawab
Andi Amar Dorong Pengusaha Muda HIPMI Sulsel Dukung dan Majukan Ekonomi Daerah

Berita Terkait

Jumat, 4 April 2025 - 19:56

IKATEK UNHAS Gelar Forum Bisnis Alumni Perkuat Sinergi Pembangunan Daerah

Jumat, 4 April 2025 - 12:30

Mengabadikan Ramadhan: Gema Spirit Takwa dari Lapangan UMPAR

Kamis, 3 April 2025 - 21:22

Banjir Tokoh di Halalbihalal IKA Unhas, Amran Sulaiman Serukan Alumni Tak Boleh Jalan Sendiri-sendiri

Selasa, 1 April 2025 - 15:04

Andi Amar Apresiasi Program 130 Hari Kerja Presiden Prabowo

Selasa, 1 April 2025 - 13:12

Ziarah Kubur, Tradisi Warga Buntulamba Setiap Tahun

Berita Terbaru