Bupati Bantaeng DR H ILHAM AZIKIN Silaturahmi Ke Kakanwil Kemenkumham Sulsel

- Redaksi

Senin, 8 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Liberti Sitinjak menerima kunjungan Bupati Bantaeng, Ilham Azikin di Ruang Kerjanya. Senin, (8 Mei 2023).

Kunjungan Bupati Bantaeng ini guna memantapkan rencana pembentukan Unit Kerja Keimigrasian (UKK) di Kabupaten Bantaeng.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Liberti Sitinjak menyambut baik hal tersebut.

Liberti pun menyampaikan dukungan dari Kanwil Sulsel untuk pembentukan UKK di Bantaeng.

“Bantaeng sangat potensial sebagai penyangga kabupaten di sekitarnya untuk memenuhi kebutuhan paspor masyarakat agar mereka tidak lagi datang ke Makassar yang jaraknya sangat jauh,” kata Kakanwil.

Untuk itu, Kakanwil mengharapkan komunikasi yang intens antara Pemda Bantaeng dengan pihak Kanwil Sulsel dalam hal ini jajaran Keimigrasian.

“Jika UKK sudah terbentuk, tidak menutup kemungkinan jika progress pelayanan dan permintaan paspor cukup besar maka akan diusulkan menjadi Kanim Kelas III Bantaeng,” ungkap Kakanwil.

Lebih jauh Kakanwil meminta pada jajaran Keimigrasian untuk dapat memberikan layanan paspor diluar jam kerja di Kabupaten Bantaeng guna peningkatan layanan paspor di wilayah Sulawesi Selatan.

Selain pembentukan layanan paspor, Kakanwil juga membahas terkait kolaborasi Kanwil Kemenkumham Sulsel dengan Pemda Bantaeng dalam pengharmonisasian Produk Hukum Daerah agar bisa berjalan dengan optimal.

Sementara itu, Bupati Bantaeng menyampaikan bahwa pihaknya telah siap memaksimalkan segala fasilitas dan potensi yang ada untuk mewujudkan terbentuknya pelayanan paspor di Kabupaten Bantaeng.

Turut hadir dalam pertemuan ini, Kepala Divisi Administrasi Indah Rahayuningsih, Kepala Divisi Pemasyarakatan Suprapto, Kepala Divisi Keimigrasian Jaya Saputra, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Hernadi, Kepala PTSP Bantaeng Yohannis Romuti, Kabag Hukum Pemkab Bantaeng dan jajaran pejabat Kabupaten Bantaeng.

Berita Terkait

Penjual Bakso Ditemukan Tewas Membusuk di Dalam Warung di Makassar
Mayat Pria Ditemukan dalam Kamar Kost di Makassar
Sidang Perdana Kasus Korupsi Pimpinan DPRD Bantaeng di Pengadilan Tipidkor Makassar, Jaksa Andri Zulfikar: 1 Terdakwa Ajukan Eksepsi
Sidang Kasus Dugaan Tindak Pidana Korupsi Pimpinan DPRD Bantaeng 2019-2024, Akan Digelar di Pengadilan Tipikor
Rakerda Tahun 2024, Kejari Bantaeng Dapat 2 Penghargaan Bergensi dari Kepala Kejaksaan Tinggi Sulsel
Hadiri PTBI Tahun 2024, Andi Abubakar Apresiasi Peran Bank Indonesia
Jessica Sollu Diperkosa-Dibunuh Sopir Travel Saat ke Morowali, Begini Kronologinya
Pedagang Wanita di Sulsel Janjikan Korban Kuliah di Jerman: Faktanya Disuruh “Jepit Burung” di Hotel

Berita Terkait

Minggu, 5 Januari 2025 - 22:46

Penjual Bakso Ditemukan Tewas Membusuk di Dalam Warung di Makassar

Kamis, 2 Januari 2025 - 13:36

Mayat Pria Ditemukan dalam Kamar Kost di Makassar

Senin, 23 Desember 2024 - 20:55

Sidang Perdana Kasus Korupsi Pimpinan DPRD Bantaeng di Pengadilan Tipidkor Makassar, Jaksa Andri Zulfikar: 1 Terdakwa Ajukan Eksepsi

Jumat, 13 Desember 2024 - 14:08

Sidang Kasus Dugaan Tindak Pidana Korupsi Pimpinan DPRD Bantaeng 2019-2024, Akan Digelar di Pengadilan Tipikor

Jumat, 13 Desember 2024 - 09:14

Rakerda Tahun 2024, Kejari Bantaeng Dapat 2 Penghargaan Bergensi dari Kepala Kejaksaan Tinggi Sulsel

Berita Terbaru