Buka Latsar CPNSD Golongan II dan III, Begini kata Bupati Sidrap

- Redaksi

Senin, 13 Januari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Sidrap Membuka Latsar CPNS di Makassar

Bupati Sidrap Membuka Latsar CPNS di Makassar

Beritasulsel.com – Bupati Sidrap, H Dollah Mando membuka Pelatihan Dasar (Latsar) CPNSD Golongan II dan III Formasi tahun 2018 dari pelamar umum lingkup Pemkab Sidrap, Sulawesi Selatan. Senin (13/1/2020) di Kampus II BPSDM Provinsi Sulawesi Selatan, Makassar.

Latsar dilaksanakan Pemkab Sidrap bekerjasama dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Sulsel diikuti 183 peserta. Pembukaan dihadiri Kepala BPSDM Sulsel, H Imran Jausi, Ketua DPRD Sidrap, H Ruslan, para kepala OPD Sidrap dan para narasumber/widyaiswara.

Dollah Mando mengatakan, pelatihan dasar bertujuan memberi bekal kompetensi kepada para CPNS yang profesional.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pelatihan dasar ini menjadi momentum awal dalam pembinaan segenap CPNS untuk memahami segala aspek meliputi pemahaman tugas dan fungsi, kewajiban dan hak serta etika dan norma terkait,” ujar Dollah.

Ia berharap seluruh peserta, panitia maupun pengajar atau widyaiswara membangun komitmen bersama agar pelatihan tersebut terlaksana dengan sukses.

“Terkhusus kepada peserta, saya tekankan mengikuti pelatihan dasar dengan penuh kesungguhan, kedisiplinan dan mentaati tata tertib yang berlaku dengan penuh kesadaran dan keikhlasan,” pesan Dollah Mando.

Sementara Kepala BPSDM Sulsel, Imran Jausi menjelaskan, perubahan Diklat Prajabatan menjadi pelatihan dasar ASN bukan hanya perubahan nama saja, tetapi lebih kepada perubahan mindset ASN memahami nilia-nilai dasar ASN.

“Piloting latsar CPNS ini menekankan pada nilai-nilai dasar ASN yaitu akuntabilitas, nasionalisme, etika publik, komitmen mutu dan anti korupsi atau lebih dikenal dengan singkatan ANEKA,” ulas Imran.

Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Sidrap, Faizal Sehuddin dalam laporannya mengungkap, Latsar dilaksanakan dari tanggal 13 Januari hingga 12 Maret 2019.

“Perinciannya 18 hari kerja untuk pembelajaran klasikal di tempat penyelenggaraan pelatihan, 30 hari kerja pembelajaran non klasikal di instansi masing-masing dan 3 hari kerja tahap evaluasi di Kampus II BPSDM Provinsi Sulsel Jalan Cenderawasih Nomor 233 Makassar,” papar Faizal.

Ditambahkannya, peserta akan menerima materi dari para widyaiswara BPSDM Provinsi Sulsel dn Pemkab Sidrap yang mengikuti kurikulum dari Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. (RIS/BSS)

Berita Terkait

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up
Kasat Lantas Bulukumba Turun Langsung Atasi Kemacetan di Debat Terakhir Pilkada Bulukumba

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Kamis, 21 November 2024 - 19:02

Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK

Berita Terbaru

Bantaeng

Pesan Untuk Pemilih di Pilkada Bantaeng 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 07:26