Berkat Pembangunan di Era Andi Sudirman, Mobil Kini Bisa Tembus Masuk ke Desa Kariango Pinrang

- Redaksi

Jumat, 22 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Warga Pinrang  merasakan langsung manfaat atas pembangunan jalan dan jembatan yang menghubungkan Desa Letta dan Desa Kariango yang menjadi perhatian Andi Sudirman Sulaiman.

Penanganan jalan dan jembatan ini, merupakan bagian dari bantuan keuangan Pemprov Sulsel Tahun anggaran 2023 senilai Rp 22,6 Miliar. Pembangunannya dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Pinrang.

Hal ini menjadi bukti sinergitas yang dibangun Andi Sudirman Sulaiman semasa menjabat Gubernur Sulsel periode 2021-2023, dan Pemerintah Kabupaten Pinrang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pengerjaan jalan ini merespon kejadian seorang Ibu Hamil meninggal di perjalanan saat ditandu menuju Rumah Sakit rujukan terdekat, karena akses jalan yang tidak bisa dilalui oleh roda empat. Tak butuh waktu lama, Irwan Hamid yang kala itu masih menjabat Bupati melaporkan kejadian ini dan langsung mendapat atensi langsung oleh Andi Sudirman dengan dukungan bantuan keuangan Provinsi.

Kini, pembangunan 6 unit jembatan telah rampung dan perintisan jalan sepanjang 4,2 km dan 1,2 km peningkatan jalan dalam bentuk perkerasan beton.

Pembangunannya ini pun sangat terasa sekali manfaatnya, kendaraan roda empat bisa dilalui. Bahkan pembangunannya ini melewati rumah keluarga tersebut yang dibangun hanya dalam setahun.

Lokasinya pun jauh dari perkotaan, membutuhkan  waktu sekitar 2 jam dari kota untuk sampai ke wilayahnya yang terbilang merupakan wilayah terpencil.

Terlebih lagi, jalanan di sana rusak dan terjal karena berada di daerah pengunungan.

Tokoh masyarakat Desa Kariango, Sapri mengaku bahwa penanganan jalan itu menjadi tanda masyarakat Desa Kariango sudah merdeka.

“Selama Indonesia Merdeka, kami baru merasakan dan melihat kendaraan roda empat masuk ke desa kami berkat pembangunan jalan dan jembatan yang disupport bantuan keuangan era Pak Andi Sudirman Gubernur,” ungkap Sapri.

Warga pun merasa sangat bersyukur pembangunan jalan tersebut. Bantuan Keuangan yang telah dikucurkan oleh Andi Sudirman memberikan manfaat langsung ke masyarakat Desa Kariango.

“Kami sangat bersyukur dan banyak mengucapkan terima kasih atas bantuan dan dukungan pembangunan oleh Pak Andi Sudirman Sulaiman. Kita doakan kembali melanjutkan pembangunan di Sulsel,” pungkasnya. (*)

Berita Terkait

Puluhan Kader Demokrat Ramai-ramai Mundur, Beda Pilihan di Pilkada Sinjai?
KPU Bantaeng Serukan Netralitas ASN di Pemilihan Serentak 2024, Awas! Ada Sanksi
Andalan Hati Hadiri Doa Bersama Bawaslu Sulsel, Tunjukkan Komitmen Pilkada Damai
Bantuan Tiba di NTT, Warga Flores Timur: Terima Kasih Andalan Sulsel Peduli
Lapangan Hitam Jadi Lautan Manusia di Kampanye Akbar Paslon Pilkada Bantaeng 2024, IA-KAN
Dulu Dekat Danny Pomanto, Maqbul Halim Kini Tegas Dukung Andalan Hati
Andalan Hati Tunjukkan Kekuatan di GOR Sudiang, Dukungan Menggema di Sulsel
Ayo ke TPS di Tanggal 27 Nopember 2024, KPU Bantaeng: Gunakan Hak Pilih ta’

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 18:36

KPU Bantaeng Serukan Netralitas ASN di Pemilihan Serentak 2024, Awas! Ada Sanksi

Senin, 25 November 2024 - 15:03

Andalan Hati Hadiri Doa Bersama Bawaslu Sulsel, Tunjukkan Komitmen Pilkada Damai

Minggu, 24 November 2024 - 17:10

Bantuan Tiba di NTT, Warga Flores Timur: Terima Kasih Andalan Sulsel Peduli

Sabtu, 23 November 2024 - 23:59

Lapangan Hitam Jadi Lautan Manusia di Kampanye Akbar Paslon Pilkada Bantaeng 2024, IA-KAN

Sabtu, 23 November 2024 - 23:40

Dulu Dekat Danny Pomanto, Maqbul Halim Kini Tegas Dukung Andalan Hati

Berita Terbaru

Bantaeng

Pesan Untuk Pemilih di Pilkada Bantaeng 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 07:26