Anggota DPRD Sulsel, Jabbar Idris ST, Sosialisasi Nilai Kebangsaan di Desa Rantebelu, Kabupaten Luwu

- Redaksi

Senin, 19 Juli 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jabbar Idris, ST

Jabbar Idris, ST

Luwu, Sulsel- Anggota DPRD Sulsel Fraksi PPP, Jabbar Idris, melakukan lawatan di Desa Rantebelu, Kecamatan Larompong, Kabupaten Luwu dalam rangka sosialisasi nilai-nilai kebangsaan, Senin, (19/7/2021)

Kegiatan ini dihadiri dan diikuti oleh ratusan warga masyarakat yang cukup antusias bersama dengan Camat Larompong, Ridwan Pallawa, S.Pd dan Kepala Desa Rantebelu, Musriadi, dan Kepala Desa Buntu Matabing, Hidayat.

Menurut Jabbar Idris, kegiatan sosialisasi ini merupakan bagian pendidikan politik dan upaya merefresh (menyegarkan) kembali nilai-nilai kebangsaan di tengah arus akulturasi budaya karena imbas kemajuan teknologi yang menembus jarang, ruang dan waktu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Camat Larompong, Ridwan Pallawa, SPd, dalam uraian tentang wawasannya kebangsaan, menegaskan, jika sebenarnya politik itu mulia, hanya wajah politik itu kadang berubah karena oknum yang tidak memahami arti politik. “Politik itu mulia jika kita memahami makna dan tujuan politik,” ujar Ridwan Pallawa.

Sementara Kepala Desa Rantebelu, Musriadi, mencontohkan nilai konkrit dari nilai wawasan kebangsaan di tingkat desa, ialah mengutamakan gotong royong, dan senantiasa mencintai produk-produk dalam negeri. “Terlebih lagi di musim pandemi ini, kestabilan ekonomi warga pedesaan harus senantiasa terjaga,” jelas Musriadi.

Pada sosialisasi kali ini, diurai tentang menanamkan nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme. Dan lebih mewaspadai akulturasi budaya sebagai bagian plus-minus kemajuan teknologi.(prd)

Berita Terkait

Bejat, Dua Anak Remaja Setubuhi Bocah 12 Tahun Tertidur Dilantai Dua
Kapolres Luwu AKBP Arisandi Terharu di Pengukuhan Pengurus PP Polri Cabang Luwu
Pelaku Penembakan Bermotif Dendam Dibekuk Tim Resmob Polres Luwu
Polres Luwu Sita 584 Butir Obat Tanpa Izin Edar Dan 249 Gram Shabu Dari 2 Orang Pelaku
Mama Arul Ditangkap Usai Jemput 5 Ball Sabu di Sidrap Milik Napi Lapas Parepare
Polres Luwu Gelar Simulasi Sispamkota, Jamin Kesiapan Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024
Kapolres Luwu Sambangi Kejari Luwu, Ucapkan Selamat Hari Bhakti Adhyaksa Ke-64
Nekad Masuk Kamar, Perkosa Mantan Kekasih Tiga Kali, Berujung Proses Hukum

Berita Terkait

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 11:05

Bejat, Dua Anak Remaja Setubuhi Bocah 12 Tahun Tertidur Dilantai Dua

Rabu, 21 Agustus 2024 - 10:25

Kapolres Luwu AKBP Arisandi Terharu di Pengukuhan Pengurus PP Polri Cabang Luwu

Rabu, 7 Agustus 2024 - 12:53

Pelaku Penembakan Bermotif Dendam Dibekuk Tim Resmob Polres Luwu

Senin, 5 Agustus 2024 - 18:50

Polres Luwu Sita 584 Butir Obat Tanpa Izin Edar Dan 249 Gram Shabu Dari 2 Orang Pelaku

Senin, 5 Agustus 2024 - 18:47

Mama Arul Ditangkap Usai Jemput 5 Ball Sabu di Sidrap Milik Napi Lapas Parepare

Berita Terbaru