Kapolres Luwu AKBP Arisandi Terharu di Pengukuhan Pengurus PP Polri Cabang Luwu

- Redaksi

Rabu, 21 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Luwu AKBP Arisandi menghadiri pengesahan dan pengukuhan Pengurus Persatuan Purnawirawan Polri (PP) Cabang Luwu di Aula Tebbakke Tongngenge Polres Luwu, Selasa (20/8/2024).

Kapolres Luwu AKBP Arisandi menghadiri pengesahan dan pengukuhan Pengurus Persatuan Purnawirawan Polri (PP) Cabang Luwu di Aula Tebbakke Tongngenge Polres Luwu, Selasa (20/8/2024).

LUWU– Kapolres Luwu AKBP Arisandi menghadiri pengesahan dan pengukuhan Pengurus Persatuan Purnawirawan Polri (PP) Cabang Luwu di Aula Tebbakke Tongngenge Polres Luwu, Selasa (20/8/2024).

Ketua PP Polri Daerah Sulsel Kombespol (Purn.) Drs. Yulius Tarri mengukuhkan secara langsung AKBP (Purn.) H. Abdul Salam, S.Pd selaku Ketua PP Polri Cabang Luwu untuk masa bakti tahun 2024 – 2029.

Yulius Tarri menegaskan, PP Polri adalah organisasi masyarakat dibawah binaan Kepolisan Negara Republik Indonesia yang diisi oleh para Purnawirawan Polri, pensiunan PNS atau ASN Polri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Meski telah purnabakti tetap harus menjunjung tinggi pedoman hidup yakni Tribrata dan Pedoman Kerja Catur Prasetya.

“Walaupun kami disini semua telah purna, jiwa kami masih tetap setia kepada NKRI. Tetap menjunjung nilai-nilai Tribrata dan Catur Prasetya. Rasa terima kasih kami haturkan juga kepada Bapak Kapolres Luwu yang telah mendukung terlaksananya kegiatan kami ini,” ucap Yulius Tarri.

Yulius berharap organisasi ini dapat terus kokoh. Membantu para penerus Polri yang masih aktif bertugas. Sekali Bhayangkara tetap Bhayangkara, sekali pejuang terus berjuang.

Kapolres Luwu AKBP Arisandi menyampaikan rasa haru dan bangganya melihat para senior yang masih semangat dan gigih untuk melakukan segala aktivitas positif di dalam kehidupan bermasyarakat.

“Kami berharap pengurus yang baru dikukuhkan hari ini, dapat kembali menjadi jembatan penghubung antara Polri dan masyarakat. Menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, terutama menjelang pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024 agar tidak berkembang politik adu domba, black campaign serta money politics,” ucap AKBP Arisandi.

Arisandi juga menyampaikan keterbukaannya dalam menerima saran serta kritik dari seluruh keluarga besar purnawirawan Polri, sekiranya ada hal yang menjadi koreksi dalam pelaksanaan tugas perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat.

Turut hadir dalam acara tersebut yaitu Kabag SDM Polres Luwu AKP Yosep Dendang, Kabag Log Polres Luwu AKP Samuji, Para Kapolsek jajaran Polres Luwu, Kompol (Purn.) Samurai Anata, Ipda (Purn.) H. Abdul Hakim serta para warakawuri dan pengurus Dian Kemala se-Kabupaten Luwu.(hpl/red)

Berita Terkait

Pelaku Penembakan Bermotif Dendam Dibekuk Tim Resmob Polres Luwu
Polres Luwu Sita 584 Butir Obat Tanpa Izin Edar Dan 249 Gram Shabu Dari 2 Orang Pelaku
Mama Arul Ditangkap Usai Jemput 5 Ball Sabu di Sidrap Milik Napi Lapas Parepare
Polres Luwu Gelar Simulasi Sispamkota, Jamin Kesiapan Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024
Kapolres Luwu Sambangi Kejari Luwu, Ucapkan Selamat Hari Bhakti Adhyaksa Ke-64
Nekad Masuk Kamar, Perkosa Mantan Kekasih Tiga Kali, Berujung Proses Hukum
Lima Pelaku Pencabulan Meringkuk di Mapolres Luwu, Perdaya Remaja 17 Tahun
Operasi Patuh Pallawa 2024, Satlantas Polres Luwu Laksanakan Police Goes To School

Berita Terkait

Rabu, 21 Agustus 2024 - 10:25

Kapolres Luwu AKBP Arisandi Terharu di Pengukuhan Pengurus PP Polri Cabang Luwu

Rabu, 7 Agustus 2024 - 12:53

Pelaku Penembakan Bermotif Dendam Dibekuk Tim Resmob Polres Luwu

Senin, 5 Agustus 2024 - 18:50

Polres Luwu Sita 584 Butir Obat Tanpa Izin Edar Dan 249 Gram Shabu Dari 2 Orang Pelaku

Senin, 5 Agustus 2024 - 18:47

Mama Arul Ditangkap Usai Jemput 5 Ball Sabu di Sidrap Milik Napi Lapas Parepare

Selasa, 30 Juli 2024 - 10:58

Polres Luwu Gelar Simulasi Sispamkota, Jamin Kesiapan Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024

Berita Terbaru

Pemkot Parepare

Pj Wali Kota Abdul Hayat Gani Hadiri HUT TNI ke-79

Sabtu, 5 Okt 2024 - 17:44