Parepare, Sulsel – Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe mengucapkan selamat berakhir pekan kepada masyarakat Kota Parepare dan Sulawesi Selatan secara umum.
Taufan Pawe mengajak untuk menghabiskan akhir pekan dengan mengunjungi berbagai ikonik destinasi wisata di Parepare.
Di antaranya Kawasan Wisata Tonrangeng River Side, yang berada di Kelurahan Lumpue, Kecamatan Bacukiki Barat. Kawasan ini berada di pesisir Sungai (Salo) Karajae, tempat pelaksanaan event nasional Festival Salo Karajae, yang belum lama ini sukses dikunjungi puluhan ribu orang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kemudian ada Masjid Terapung BJ Habibie, di Kelurahan Cappa Galung, Kecamatan Bacukiki Barat, yang menjadi ikon religi dan wisata mengusung nama Presiden ke-3 RI, yang juga merupakan putra Parepare, BJ Habibie.
Bergeser tidak jauh dari lokasi itu, masih di sepanjang Pantai Mattirotasi, ada Taman La Mario, kemudian ada Taman Mattirotasi. Tempat yang cocok untuk melepas penat dan bersantai bersama keluarga.
Kemudian ada lagi ikonik wisata baru di wilayah Watang Soreang, Kecamatan Soreang, yakni Anjungan Cempae. Tempat yang cocok untuk berolahraga pagi, bersantai, menyaksikan matahari terbenam pada sore hari, dan berkumpul bersama keluarga menikmati ragam permainan anak pada malam hari.
Tidak ketinggalan ada Kebun Raya Jompie, juga di wilayah Kecamatan Soreang. Hutan kota alami terbesar kedua di Indonesia setelah Kebun Raya Bogor, representasi sebagai tempat edukasi dan wisata.
“Selamat berakhir pekan, semoga kita semua senantiasa diberikan kesehatan, salamaki,” kata Taufan Pawe. (*)