Sambut HUT RI ke-78, Pemkot Parepare Percantik Sejumlah Ikon Kota

- Redaksi

Selasa, 15 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) melakukan pengecatan ulang sejumlah ikon di Kota Parepare. Selasa, 15/8/2023.

Kepala DLH Parepare, Budi Rusdi mengatakan pengecatan tersebut dalam rangka menyambut HUT RI ke-78, agar terlihat lebih indah dipandang mata.

“Untuk saat ini ada dua ikon yang kita lakukan pengecatan ulang, yaitu di air mancur Pasar Senggol dan di Taman Jalan Pemuda,” ucap Budi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Budi mengungkapkan bahwa Kota Parepare merupakan kota jasa dengan tiga pilar sebagai motivasinya dalam mewujudkan Teori Telapak Kaki yang diinisiasi oleh Wali Kota Parepare, Taufan Pawe. Tiga pilar itu adalah pendidikan, kesehatan dan pariwisata. Pengecatan yang dilakukan merupakan salah satunya dalam memberikan rasa nyaman dan indah bagi warga yang berkunjung ke Kota Parepare.

“Kita ingin setiap warga yang berkunjung ke Kota Parepare nantinya akan bercerita di daerahnya bahwa Kota Parepare itu indah dan nyaman,” ungkap Budi.

Pemerintah Kota Parepare melalui Dinas Lingkungan Hidup tidak henti-hentinya bekerja untuk menjadikan Kota Parepare menjadi kota yang tidak hanya bersih dari sampah, namun juga indah dan asri.

“Jangan buang sampah sembarangan. Buanglah pada tempat yang telah disediakan. Mari jadikan Kota Parepare wajah terdepan Sulawesi Selatan,” tandasnya. (*)

Berita Terkait

DPRD Parepare Soroti Jabatan Dewas PDAM Tirta Karajae, Bakal Gelar RDP
Pj Wali Kota Parepare Terima Penghargaan di HUT ke-355 Sulsel
Pemkot Parepare Apresiasi Rakerda LSM Gerak Indonesia, Harap Terus jadi Lembaga Sosial Pro Rakyat Kecil
Pj Wali Kota Parepare Puji Pelayanan dan Fasilitas Mal Pelayanan Publik
Pj Wali Kota Parepare Hadiri Kunjungan Panglima Kodam XIV Hasanuddin di Mako Brigif
Pj Ketua TP PKK Buka Parepare Talkshow Pencegahan Penyakit Degeneratif, Edukasi Kesehatan Bersama Dokter Gizi Klinik
PAM Tirta Karajae Parepare Ingatkan Pelanggan untuk Tidak Menunggak Bayar Tagihan Air
Pemkot Parepare Luncurkan Inovasi Bang KORPRI, Tingkatkan Kompetensi ASN

Berita Terkait

Kamis, 24 Oktober 2024 - 14:26

DPRD Parepare Soroti Jabatan Dewas PDAM Tirta Karajae, Bakal Gelar RDP

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 16:29

Pj Wali Kota Parepare Terima Penghargaan di HUT ke-355 Sulsel

Jumat, 18 Oktober 2024 - 17:54

Pemkot Parepare Apresiasi Rakerda LSM Gerak Indonesia, Harap Terus jadi Lembaga Sosial Pro Rakyat Kecil

Jumat, 18 Oktober 2024 - 17:33

Pj Wali Kota Parepare Puji Pelayanan dan Fasilitas Mal Pelayanan Publik

Jumat, 18 Oktober 2024 - 17:26

Pj Wali Kota Parepare Hadiri Kunjungan Panglima Kodam XIV Hasanuddin di Mako Brigif

Berita Terbaru