Dinas PKP bersama PKK Parepare Gelar Sosialisasi Gemarikan

- Redaksi

Jumat, 30 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Pemerintah Kota Parepare melalui Dinas Pertanian, Kelautan dan Perikanan (PKP) bekerjasama Tim Penggerak PKK Kota Parepare, dan Dinas Kesehatan dalam hal ini UPTD Puskesmas Lumpue menggelar sosialisasi Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan)

Mengusung tema “Makan Ikan Cegah Stunting Untuk Generasi Kuat Dan Cerdas”, sosialisasi berlangsung di tiga titik di Parepare, yakni Kelurahan Ujung Baru, Kelurahan Tiro Sompe, dan Kelurahan Bumi Harapan, Kamis, 29 September 2022.

Ketua Tim Penggerak PKK Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan, Kepala Dinas PKP Parepare Wildana, Ketua Pokja III PKK Parepare, Dr Hj Halwatiah, dan Kepala Puskesmas Lumpue, Irnawaty yang mensosialisasikan gerakan makan ikan kepada masyarakat di tiga Kelurahan itu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Erna Rasyid Taufan mengatakan, gerakan memasyarakatkan makan ikan atau yang dikenal dengan Gemarikan ini dilakukan untuk mensosialisasikan kepada masyarakat agar gemar mengkonsumsi ikan sehingga tercipta generasi yang sehat, kuat dan cerdas.

“Kegiatan ini untuk mengajak masyarakat agar gemar makan ikan dalam rangka masih pencegahan stunting di Kota Parepare, yang mana ini adalah domain dari Dinas PKP. Yang terpenting sekarang ini, bagi ibu-ibu karena sudah tahu manfaat ikan, agar berusaha memang dengan sungguh-sungguh untuk memperkenalkan ikan sejak dini. Karena kita tahu bahwa kandungan ikan sangat luar biasa, proteinnya tinggi,” ingat Erat, akronimnya.

Erna mengemukakan, Gemarikan dapat dimulai dari keluarga, karena anak-anak sekarang lebih suka makan makanan cepat saji berbahan dasar non ikan yang kini banyak tersedia di pasaran. Oleh karena itu, kata Erna, untuk mensiasati hal tersebut lakukan dengan mengubah bentuk masakan ikan menjadi bentuk lain seperti abon, bakso ikan, nugget ikan, sosis ikan, dan lainnya.

“Jadi tadi juga saya disampaikan oleh Ibu-ibu bahwa anaknya tidak mau makan ikan yang utuh, jadinya kasi masuk di nasi atau dibuat menjadi abon. Dan banyak juga ibu yang lebih suka instan kasi saja susu ke anaknya jika tidak mau makan, tidak memperhatikan pola gizi mereka. Jadi olehnya itu, inilah usaha kita untuk memperkenalkan berbagai jenis olahan berbahan dasar ikan,” ungkap Erna.

Dalam sosialisasi ini, Erna bersama Kepala Dinas PKP membagikan paket makanan berisi burger, abon ikan, dan makanan lainnya berbahan dasar ikan kepada anak-anak. (*)

Berita Terkait

Ruang Inap PKM Herlang Tanpa Ventilasi dan AC Mati, Amin Lahaseng Minta Evaluasi, Begini Tanggapan Kapus
Upacara HKN Ke-60 Tahun 2024 di Rujab Gubernur Sulsel, Prof Zudah Arief Berikan 4 Penghargaan kepada Kabupaten Bantaeng
Pj Bupati Andi Abubakar Melaunching Serentak Penerapan ILP di 13 Puskesmas seKabupaten Bantaeng
Pimpinan dan Staf bersama Jajaran Dinas Kesehatan Bantaeng, Mengikuti Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke-60 Tahun 2024
Program Studi Pendidikan Dokter Gigi Spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial Unhas serta RSGMP UNHAS bersama STI Sukses Selenggarakan Run for Smile Be a Hero
Pemkab Bantaeng Dukung Kegiatan ‘Hasanuddin Peduli Anak Sekolah’, Kodim 1410 Bantaeng Laksanakan Uji Coba Makan Bergizi Gratis
Di Desa Bonto Jai Bissappu, Pj Bupati Bantaeng Didampingi Pj Ketua TP PKK Melaunching Posyandu Era Baru di Posyandu Melati
RSUD Andi Makkasau Parepare Edukasi Pencegahan dan Penanganan Penyakit Stroke

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 19:44

Ruang Inap PKM Herlang Tanpa Ventilasi dan AC Mati, Amin Lahaseng Minta Evaluasi, Begini Tanggapan Kapus

Jumat, 15 November 2024 - 15:41

Upacara HKN Ke-60 Tahun 2024 di Rujab Gubernur Sulsel, Prof Zudah Arief Berikan 4 Penghargaan kepada Kabupaten Bantaeng

Kamis, 14 November 2024 - 14:16

Pj Bupati Andi Abubakar Melaunching Serentak Penerapan ILP di 13 Puskesmas seKabupaten Bantaeng

Rabu, 13 November 2024 - 23:30

Pimpinan dan Staf bersama Jajaran Dinas Kesehatan Bantaeng, Mengikuti Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke-60 Tahun 2024

Senin, 11 November 2024 - 19:27

Program Studi Pendidikan Dokter Gigi Spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial Unhas serta RSGMP UNHAS bersama STI Sukses Selenggarakan Run for Smile Be a Hero

Berita Terbaru