Parepare, Sulsel – Hari Raya Idul Adha mengajarkan tentang berbagi. Berbagi kebaikan kepada banyak orang, terkhusus tetangga terdekat.
Pesan ini diungkap Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe memaknai Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriyah, Minggu, 10 Juli 2022.
“Karena itu mari bersama merayakan Idul Adha 1443 H, semoga segala amal kebaikan berbuah pahala bagi kita. Aamiin,” ajak Taufan Pawe (TP).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Wali Kota Parepare dua periode ini juga mengajak untuk berqurban!
Usai melaksanakan salat Idul Adha bersama masyarakat di Masjid Terapung BJ Habibie, Minggu, 10 Juli 2022, Taufan Pawe langsung kembali ke Rumah Jabatan Wali Kota Parepare, untuk memotong sapi kurban. Sapi kurban dari Taufan Pawe dan keluarga ini kemudian dibagikan ke masyarakat.
“Bahagia rasanya bisa berjumpa dengan masyarakat, sahabat, hingga para Alim Ulama di Masjid Terapung BJ Habibie. Setelah itu langsung menuju Rujab Wali Kota untuk memotong sendiri Hewan Qurban yang selanjutnya kita bagikan kepada masyarakat. Selamat Hari Raya Idul Adha untuk semuanya,” kata Taufan Pawe. (*)