Ekspor Sulsel Bulan April 2022 Senilai US$ 223,67 Juta atau Setara Rp3 Triliun Lebih

- Redaksi

Sabtu, 4 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Makassar, Sulsel – Nilai ekspor di Provinsi Sulawesi Selatan pada bulan April tahun 2022 sebesar US$ 223,67 juta atau sekitar Rp 3 Triliun lebih. Realisasi ekspor itu berdasarkan data Surat Keterangan Asal (SKA) Dinas Perdagangan Provinsi Sulawesi Selatan.

Jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya, ekspor di Sulsel pada April 2022 ini mengalami kenaikan. Dimana ekspor pada bulan Maret 2022 sebesar US$ 183,85 juta.

Jika dikategorikan dalam 3 sektor, semuanya terlihat laju kenaikan dibandingkan bulan sebelumnya. Adapun ketiga sektor itu, yakni sektor pertanian dan perikanan, sektor industri, dan sektor tambang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Untuk bulan April 2022, ekspor di Sulsel dengan rincian yakni sektor pertanian dan perikanan US$ 39,36 juta, sektor industri US$ 30,07 juta, dan sektor tambang US$ 154,24 juta.

Laju peningkatan nilai ekspor ini tidak terlepas dari kebijakan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dibawah kepemimpinan Gubernur Andi Sudirman Sulaiman.

Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman mengatakan, “Alhamdulillah, realisasi ekspor di Provinsi Sulawesi Selatan pada bulan April 2022 sebesar US$ 223,67 juta atau sekitar Rp 3 Triliun lebih,” ungkapnya, Sabtu (4/6/2022).

“Hal ini menjadi upaya kita bersama untuk pemulihan ekonomi, yang bisa berdampak pada peningkatan perekonomian masyarakat kita,” jelasnya.

Ditambahkan, Kepala Dinas Perdagangan Sulsel, Ashari Radjamilo memaparkan, bahwa untuk realisasi ekspor periode Januari-April 2022 di Sulsel telah mencapai US$ 714.55.723,38 atau sekitar Rp 10,14 Triliun.

“Nilai ekspor Januari – April 2022 mengalami peningkatan 57,28% (yoy), jika dibandingkan nilai ekspor Januari – April 2021 sebanyak US$ 454,37 juta atau setara Rp 6,45 Triliun. Hal ini tentu tidak lepas dari kebijakan dan upaya Pemerintah Provinsi Sulsel dibawah komando Gubernur, bapak Andi Sudirman Sulaiman yang terus mendorong peningkatan ekspor serta mendorong berbagai sumber daya alam yang kita miliki di Sulsel,” tuturnya.

Untuk komodittas ekspor utama Sulsel, diantaranya nikel, rumput laut, udang segar, carragenan, kakao liquor, biji kakao, ikan olahan, clinker, gurita, merica. Adapun 10 negara tujuan ekspor utama Sulsel periode Januari – April 2022 yaitu Jepang, China, India, Amerika Serikat, Malaysia, Vietnam, Bangladesh, Rusia, Rep. Korea, dan Belanda. (*)

Berita Terkait

Siap-Siap! Toko Sejahtera Bulukumba Segera Launching
Kemenkeu Satu Parepare Optimis Capai Target Penerimaan Negara
Press Release APBN Triwulan III 2024 Kemenkeu Satu Parepare
KWT Anggrek Bara-Barayya Kota Makassar, Pasarkan Produk Hasil Pertanian Via Digital Marketing
Pasca Pemilu 2024, Pemdes Bonto Cinde Kembali Salurkan Bantuan Pangan Kepada 208 KPM
Press Release KPPN Parepare, Penyaluran APBN Semester I Wilayah Ajatappareng
Pertumbuhan Ekonomi Bantaeng Tembus 15,45 Persen, Ekonom Unhas: Luar Biasa!!
Silaturahim, Sejumlah OPD Pemerintah Provinsi Sulsel Berkunjung ke Huadi Bantaeng

Berita Terkait

Kamis, 31 Oktober 2024 - 21:35

Siap-Siap! Toko Sejahtera Bulukumba Segera Launching

Kamis, 31 Oktober 2024 - 19:19

Kemenkeu Satu Parepare Optimis Capai Target Penerimaan Negara

Kamis, 31 Oktober 2024 - 19:03

Press Release APBN Triwulan III 2024 Kemenkeu Satu Parepare

Jumat, 13 September 2024 - 22:49

KWT Anggrek Bara-Barayya Kota Makassar, Pasarkan Produk Hasil Pertanian Via Digital Marketing

Selasa, 27 Februari 2024 - 11:59

Pasca Pemilu 2024, Pemdes Bonto Cinde Kembali Salurkan Bantuan Pangan Kepada 208 KPM

Berita Terbaru