Seorang Pasien Positif Covid-19 di Parepare Meninggal Dunia

- Redaksi

Senin, 22 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Seorang pasien laki-laki, 55 tahun, warga Kabupaten Pangkep, meninggal dunia di RSUD Andi Makkasau, Minggu malam, 21 Juni 2020, sekitar pukul 19.20 Wita.

Pasien terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil swab test, sehingga langsung dimakamkan dengan protokol Covid-19, malam ini juga di Pemakaman Umum Bilalangnge, Kelurahan Lemoe, Kecamatan Bacukiki, Parepare.

Hal ini dibenarkan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Parepare, Dr Hj Halwatiah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Jadi pasien dicurigai terkena Covid-19 di Pangkep, karena dia sudah lama di sana baru dirujuk ke Parepare,” ungkap Halwatiah.

Halwatiah mengemukakan, dari pengakuan keluarganya, pasien sempat ditangani di salah satu klinik di Pangkep, dan sempat bermalam satu malam sebelum dirujuk ke Parepare.

“Di klinik itu kondisi kesehatannya terus menurun, sehingga pagi tadi sekitar pukul 06.00 pihak keluarga membawanya ke RS Fatima Parepare. Dari RS Fatima, karena kondisinya kronis sehingga dirujuk ke RSUD Andi Makkasau,” terang Halwatiah

Masuk di IGD RSUD Andi Makkasau sekitar pukul 11.00 Wita, Minggu, 21 Juni 2020, karena kondisinya kronis, stroke pendarahan dan mengalami demam, sehingga langsung di rapid test.

“Karena dia demam, Protapnya harus dirapid test. Hasil rapid test dia reaktif, sehingga langsung kita swab test. Hasil swab test pasien positif Covid-19,” beber Halwatiah.

Karena pasien positif, kata Halwatiah, sesuai protokol kesehatan penanganan Covid-19, anaknya dan keluarganya yang tinggal di Jalan Kesuma, Kecamatan Bacukiki Barat, harus ditracking. (RIS/BSS

Berita Terkait

Ruang Inap PKM Herlang Tanpa Ventilasi dan AC Mati, Amin Lahaseng Minta Evaluasi, Begini Tanggapan Kapus
Upacara HKN Ke-60 Tahun 2024 di Rujab Gubernur Sulsel, Prof Zudah Arief Berikan 4 Penghargaan kepada Kabupaten Bantaeng
Pj Bupati Andi Abubakar Melaunching Serentak Penerapan ILP di 13 Puskesmas seKabupaten Bantaeng
Pimpinan dan Staf bersama Jajaran Dinas Kesehatan Bantaeng, Mengikuti Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke-60 Tahun 2024
Program Studi Pendidikan Dokter Gigi Spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial Unhas serta RSGMP UNHAS bersama STI Sukses Selenggarakan Run for Smile Be a Hero
Pemkab Bantaeng Dukung Kegiatan ‘Hasanuddin Peduli Anak Sekolah’, Kodim 1410 Bantaeng Laksanakan Uji Coba Makan Bergizi Gratis
Di Desa Bonto Jai Bissappu, Pj Bupati Bantaeng Didampingi Pj Ketua TP PKK Melaunching Posyandu Era Baru di Posyandu Melati
RSUD Andi Makkasau Parepare Edukasi Pencegahan dan Penanganan Penyakit Stroke

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 19:44

Ruang Inap PKM Herlang Tanpa Ventilasi dan AC Mati, Amin Lahaseng Minta Evaluasi, Begini Tanggapan Kapus

Jumat, 15 November 2024 - 15:41

Upacara HKN Ke-60 Tahun 2024 di Rujab Gubernur Sulsel, Prof Zudah Arief Berikan 4 Penghargaan kepada Kabupaten Bantaeng

Kamis, 14 November 2024 - 14:16

Pj Bupati Andi Abubakar Melaunching Serentak Penerapan ILP di 13 Puskesmas seKabupaten Bantaeng

Rabu, 13 November 2024 - 23:30

Pimpinan dan Staf bersama Jajaran Dinas Kesehatan Bantaeng, Mengikuti Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke-60 Tahun 2024

Senin, 11 November 2024 - 19:27

Program Studi Pendidikan Dokter Gigi Spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial Unhas serta RSGMP UNHAS bersama STI Sukses Selenggarakan Run for Smile Be a Hero

Berita Terbaru