Beritasulsel.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pangkep menggelar Konferensi Pers hasil pelaksanaan Operasi Patuh 2019, hari Kamis (12/09/2019), bertempat di warkop Pemo
Konferensi pers yang dilaksanakan oleh Satuan Lalu Lintas Polres Pangkep dipimpin langsung oleh Kasat Lantas AKP Mamat Rahmat
Kasat lantas mengatakan Operasi Kepolisian ini merupakan Operasi Kepolisian terpusat dari Mabes Polri yang dilaksanakan serentak di seluruh indonesia selama 14 hari mulai tanggal 29 Agustus 2019 s/d 11 September 2019.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Selama berlangsungnya operasi Patuh Polres Pangkep berhasil menindak sebanyak 808 pelanggar, dengan rincian Roda dua 445, Roda empat 220, Roda enam 89 dan Roda sepuluh 43,” ucap AKP Mamat.
Jenis pelanggaran yang mendominasi selama berlangsungnya operasi ini, kata dia, adalah tidak menggunakan helm SNI sebanyak 275 pelanggar dan tidak menggunakan safety belt (sabuk pengaman) sebanyak 178 pelanggar, surat-surat 365.
Ia berharap setelah operasi patuh para pengguna jalan agar tetap patuh dengan rambu-rambu lalu lintas serta kesadaran para pengendara juga meningkat, ujarnya. (hms/bss)