Beritasulsel.com – Timnas Uruguay mengawali perjuangan di kancah Copa America 2019 dengan meyakinkan. Pada laga pertama Grup C di Estádio Governador Magalhães Pinto, Senin (17/6/2019) pagi WIB, Uruguay melibas Timnas Ekuador dengan skor meyakinkan 4-0.
Kemenangan tersebut pantas didapatkan Uruguay karena tampil superior sepanjang pertandingan. Ini menjadi kemenangan ke-30 Uruguay atas Ekuador dalam 46 kali bentrok di semua kompetisi.
Timnas Uruguay, negara tersukses di Copa America dengan raihan 15 trofi, sudah membuka keunggulan pada menit kelima lewat Nicolas Lodeiro. Menerima umpan dari Luis Suarez, dia berhasil menguasai bola dan menaklukkan kiper Ekuador, Aexander Dominguez, dengan tendangan kaki kiri.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dua gol tambahan kembali tercipta bagi Uruguay pada babak pertama. Kali ini melalui Edinson Cavani pada menit ke-33 dan Luis Suarez di menit ke-44.
Pertahanan Ekuador memang makin rapuh setelah kehilangan satu pemain pada menit ke-24, yaitu Jose Quinteros. Keunggulan jumlah pemain itu membuat Uruguay makin tak terbendung.
Pada babak kedua, gawang Ekuador kembali jebol. Namun, bukan pemain Uruguay yang membobol gawang yang dikawal Domingues. Kali ini, Uruguay makin melebarkan keunggulan berkat gol bunuh diri Arturo Mina pada menit ke-78.
Di sisa pertandingan, Uruguay masih memiliki beberapa peluang. Sebaliknya, Ekuador tak punya amunisi untuk bangkit. Skor 4-0 untuk kemenangan Uruguay bertahan hingga peluit panjang dibunyikan wasit. Dengan kemenangan ini, Uruguay membuka jalan untuk lolos ke babak selanjutnya di ajang Copa America 2019.[source]