Beritasulsel.com,Sinjai- Penjabat Bupati Sinjai Andi Jefrianto Asapa menyampaikan selamat atas pelantikan 30 Anggota DPRD periode 2024-2029 sebagai keterwakilan rakyat dan penyambung Aspirasi masyarakat. Ia pun meminta agar kemitraan dengan Pemkab Sinjai tetap terjalin dengan baik.
“Kemitraan Pemkab Sinjai dan DPRD Sinjai diatur dalam amanat konstitusi sebagaimana diatur dalam undang-undang nomor 23 tahun 2014 tentang pemerintahan Daerah. Regulasi ini mempertegas pola kemitraan Pemkab dan DPRD yang bersifat Chek And Balance,” ujar saat memberikan sambutan usai pengambilan sumpah 30 Anggota DPRD Sinjai, Rabu (20/11/2024).
Menurutnya, penyelenggaraan pemerintahan setiap periode kepemimpinan kepala daerah harus terjalin kesinambungan penyelenggaraan pemerintahan yang baik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Sinergi dan kolaborasi harus terarah secara positif untuk memberikan respon cepat dalam memecahkan persoalan, membangun kerja sama yang efektif tingkat regional serta mendukung suksesnya agenda nasional,” ungkapnya.
Andi Jefrianto turut mengingatkan agar tiga tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) anggota DPRD Sinjai semakin kuat, sehingga terwujud pemerintahan yang diharapkan oleh masyarakat Sinjai. Ketiga tupoksi tersebut adalah pembentukan peraturan daerah, penganggaran serta pengawasan.
Sekadar diketahui, dari 30 anggota DPRD periode 2024-2029, 15 diantaranya adalah wajah baru. Sedangkan sisanya adalah anggota DPRD incumbent. Berikut nama-namanya:
Daerah Pemilihan I (Sinjai Utara, Bulupoddo, Pulau Sembilan) :
Andi Ridwan Darul Aqzah Palevi Asapa (Gerindra)
Andi Olivia Batari Sugi (PKB) (Incumbent)
Zulkifli (PPP) (Incumbent)
Andi Rusmiati Rustham (Golkar)
Sutomo (Nasdem)
Ardiansyah (Nasdem)
Mappahakkang (PAN) (Incumbent)
Akmal (PKS) (Incumbent)
Ridwan Anies (Golkar)
Daerah Pemilihan II (Sinjai Timur – Tellulimpoe) :
Ardiansyah Haris (Gerindra) (Incumbent)
Muh Dahlan (PKS) (Incumbent)
Saldi (PKB)
Jalil (Nasdem)
Kamrianto (PAN) (Incumbent)
Irmawati (PBB)
Andi Azjumwangsah (Demokrat)
Andi Zaenal Iskandar (PPP) (Incumbent)
Daerah Pemilihan III (Sinjai Selatan-Borong) :
Andi Jusman (Nasdem) (Incumbent)
Sabir (Golkar) (Incumbent)
Muhammad Ridwan (PKB)
Nurfa Damayanti (Gerindra) (Incumbent)
Muh Darwis (PPP)
Arifuddin (PAN)
Bahar (Demokrat)
Daerah Pemilihan IV (Sinjai Tengah- Barat) :
Ambo Tuwo (Demokrat) (Incumbent)
Misna (Golkar)
Agus (Nasdem)
Fachriandi Matoa (Gerindra) (Incumbent)
Iqramulyo Nugroho (PKS)
Zaenal Abidin Hasnur (PKB) (Incumbent)