Wawali Pangerang Rahim Instruksikan OPD Tingkatkan Pelayanan Publik

- Redaksi

Rabu, 18 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Wakil Wali Kota Parepare, H Pangerang Rahim menginstruksikan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam lingkup Pemkot Parepare, agar mempertahankan kualitas pelayanan publik.

Momentum Hari Kesadaran Nasional yang diperingati pada setiap tanggal 17, diharapkan Pangerang Rahim dapat menggugah kesadaran ASN sebagai pelayan publik.

Pelayanan publik dalam hal ini, kata Pangerang, masyarakat secara umum berhak atas pelayanan yang berkualitas, sebagai bentuk tanggung jawab pemerintah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pelayanan publik merupakan hak warga yang telah diatur dalam undang-undang, baik berupa pelayanan barang, jasa, atau pelayanan administratif yang disediakan oleh penyelenggara pelayanan publik,” kata Pangerang pada momentum Hari Kesadaran Nasional, Selasa, 17 Mei 2022.

Oleh karena itu, mantan Anggota DPRD Sulsel ini, menekankan agar OPD senantiasa melakukan terobosan dan inovasi dalam pelayanan agar mengoptimalkan kepuasan publik terhadap kinerja pemerintah.

“Jika perlu dari tahun ke tahun terus ditingkatkan, terutama pelayanan terkait hak-hak sipil dan kebutuhan dasar warga,” pintanya.

Baru-baru ini, Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang diterapkan Kota Parepare menjadi yang tertinggi atau terbaik kedua se-Indonesia Timur.

Itu berdasarkan hasil evaluasi laporan capaian penerapan SPM tertinggi untuk Regional Sulawesi, Nusa Tenggara, Maluku, dan Papua atau Kawasan Timur Indonesia (KTI), yang dirilis oleh Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia.

SPM Parepare yang mendapatkan persentase 83,81 persen, berada di peringkat kedua, satu tingkat di bawah Kota Gorontalo yang menempati posisi pertama. (*)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru