Mobil pikap tersebut, kata dia, dikemudikan oleh rekan Muhammad Fahiruddin bernama Haerul Anwar, berusia 23 tahun.
Mobil tersebut melaju dari arah Kota Makassar dengan kecepatan tinggi.
Saat tiba di Kelurahan Bone, Kecamatan Sigeri, Pangkep, Haerul Anwar diduga mengantuk hingga menabrak pantat mobil truk yang parkir di badan jalan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Mobil truk tersebut bernomor polisi DD-8868-KM,” imbuh Jumadi mengurai kronologi kejadian.
Akibatnya, mobil pikap tersebut ringsek pada bagian kiri. Seluruh muatannya terhambur dan berserakan di jalan.
Muhammad Fahiruddin yang duduk di samping kiri sopir tewas mengenaskan, kepalanya putus alias pisah dari badannya, sementara Haerul Anwar selamat pada insiden itu.
Saat ini, Haerul Anwar yang diketahui adalah warga Kecamatan Sinjai Selatan, Kabupaten Sinjai, telah diamankan di Mapolres Pangkep.
Begitu pun dengan sopir mobil truk tersebut yang diketahui bernama Rudi berusia 40 tahun, warga Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara (Sultra).
“Keduanya telah diamankan untuk proses lebih lanjut,” tutup Jumadi. (***)
Halaman : 1 2