Beritasulsel.com – Seorang wanita bernama Maulu, diterkam buaya di Sungai Lasolo, Desa Laronanga, Kecamatan Andowia, Kabupaten Konawe Utara, Provinsi Sulawesi Tenggara, pada Senin siang (6/10/2025).
Peristiwa tragis itu terjadi ketika korban baru pulang dari kebun dan beristirahat di tepi sungai Lasolo.
Saat wanita berusia 51 tahun tersebut sedang membersihkan badannya, tiba-tiba seekor buaya muncul dan langsung menyambar tubuhnya.
Warga yang berada di sekitar lokasi sempat berusaha menolong, namun hewan buas tersebut dengan cepat menyeret korban ke tengah sungai dan menghilang dari pandangan.
Kepala Basarnas Kendari, Amiruddin, membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan bahwa pihaknya menerima laporan kehilangan sekitar pukul 19.05 WITA dan langsung mengerahkan tim menuju lokasi kejadian.
“Tim SAR gabungan langsung bergerak setelah menerima laporan. Saat ini operasi pencarian masih berlangsung,” jelasnya, Senin malam (6/10/2025).
Upaya pencarian melibatkan sejumlah unsur, antara lain Basarnas Kendari, Babinsa, BPBD, Damkar, dan masyarakat setempat.
Tim menggunakan perahu karet, longboat, serta perlengkapan medis dan evakuasi untuk menyisir area sungai.
Pencarian dilakukan sejak Senin kemarin dan korban baru ditemukan, pada Selasa (7/10/2025) sekira pukul 07.32 WITA. Korban ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia dan langsung diserahkan ke keluarganya untuk segera dimakamkan. (***)
