Parepare, Sulsel – Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe merespons cepat peringatan dini tentang cuaca ekstrem yang dikeluarkan BMKG Sulsel.
Berdasarkan peringatan itu, Kota Parepare termasuk daerah yang berpotensi dilanda hujan lebat hingga sangat lebat pada 18 hingga 20 Januari 2022.
Taufan Pawe mengimbau kepada segenap masyarakat agar waspada dan mengantisipasi banjir atau hal lainnya yg dapat ditimbulkan akibat cuaca buruk dimaksud. “Bagi yang memerlukan bantuan bisa menghubungi Call Center 112,” pinta Taufan Pawe, Rabu, 19 Januari 2022.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Taufan juga meminta kepada jajarannya khususnya Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Parepare, Dinas Damkar dan Penyelamatan Parepare, serta seluruh personel gabungan lainnya agar siaga 24 jam.
“Jaga kebersihan lingkungan ta, jangan buang sampah sembarangan, salamaki,” pesan Wali Kota Parepare dua periode ini. (*)