Wabup Sinjai Buka Sosialisasi Adipura dan Launching Penggunaan Botol Air

- Redaksi

Selasa, 26 Maret 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com — Wakil Bupati Sinjai Hj. A. Kartini Ottong, Sp,M.Sp, menghadiri sekaligus membuka acara Sosialisasi Adipura serta melaunching penggunaan botol air minum (tumbler) yang bertempat di Ruang Pola Kantor Bupati, Selasa (26/03).

Ketua panitia Arifuddin, S.Sos.M,Si dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya kebersihan lingkungan dan untuk mendorong upaya perlindungan dan pengolahan limbah serta percepatan pengolahan sampah.

Wabup dalam sambutannya menyampaikan bahwa Adipura merupakan salah satu program strategis pengelolaan lingkungan perkotaan yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja pemerintah daerah dan masyarakat dalam menciptakan kota bersih dan teduh sehingga terwujud kabupaten yang berwawasan lingkungan dan berkelanjutan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Untuk mempertahankan Adipura tahun ini diharapkan kepada seluruh Perangkat Daerah dan seluruh sekolah di Kabupaten Sinjai agar Peduli dan Berbudaya Lingkungan (ADIWIYATA) guna mengurangi tumpukan sampah. Pemda Kabupaten Sinjai juga sudah membentuk tim koordinasi dan satuan tugas Adipura, serta tim pembinaan Adipura Kabupaten Sinjai tahun 2019-2023,” jelasnya.

Wabup berharap partisipasi dan dukungan semua lapisan, baik instansi maupun masyarakat agar Kabupaten Sinjai dapat mempertahankan Adipura. Ia juga menghimbau dengan adanya tumbler semua peserta yang hadir dapat mengunakan serta mensosialisasikannya kepada semua masyarakat agar menggunakan tumbler tersebut guna mengurangi tumpukan sampah plastik di Kabupaten Sinjai.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala OPD, Camat Sinjai utara, Lurah/Kepala lingkungan Se-Kecamatan Sinjai Utara, Kepala Dinas DLHK, para Kabag setdakab.Sinjai, Kepala sekolah (SD, SMP, SMA) Se-Kecamatan Sinjai utara, Pengurus Bank sampah.

Berita Terkait

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 19:02

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Berita Terbaru