Beritasulsel.com – Atas raihan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) terhadap Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2020, Ketua DPRD Sinjai, Lukman H Arsal mengaku bangga.
Hal itu diungkapkan Lukman H Arsal saat menghadiri acara Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) LKPD Tahun 2020 yang dilaksanakan secara daring atau virtual di Ballroom Karaeng Hotel Teraskita Kota Makassar, Jumat (28/5/2021)
Lukman H Arsal, mengaku raihan opini WTP tidak lepas dari kerjasama seluruh perangkat daerah Pemkab Sinjai selaku mitra kerja DPRD dalam melaksanakan tata kelola keuangan dengan baik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kita harus berbangga atas raihan Opini WTP yang yang sudah diberikan kelima kalinya oleh BPK”, katanya.
Selain itu dikatakan, hal ini juga menjadi bukti bahwa pengelolaan keuangan Pemkab Sinjai salah satu yang terbaik di Sulsel. Legislator partai Gerindra ini berharap raihan ini menjadi penyemangat untuk terus meningkatkan perbaikan pengelolaan keuangan daerah.
“Karena mempertahankan raihan ini jauh lebih berat daripada merebutnya makanya dibutuhkan sinergitas, baik legislatif dan eksekutif”, jelasnya.
Sebelumnya, Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA), menyampaikan rasa syukurnya terhadap raihan Opini WTP yang kelima kalinya.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja sama mulai dari Wakil Bupati Sinjai sebagai Ketua tim tindak lanjut, Ketua DPRD sebagai mitra kami dan seluruh perangkat daerah yang sudah bekerja keras dengan baik dalam menyajikan laporan keuangan Pemkab Sinjai tahun 2020 yang tentu kita ketahui tahun 2020 merupakan tahun yang penuh tantangan karena adanya Covid-19” jelasnya.
Lebih lanjut, Bupati ASA menyampaikan bahwa dengan adanya pandemi Covid-19, Pemkab Sinjai bisa beradaptasi dengan cepat terhadap seluruh perubahan-perubahan yang ada.
“Kami juga tentunya berharap doa dari seluruh masyarakat Sinjai agar kami bisa mendapatkan lagi peraihan Opini WTP untuk tahun-tahun mendatang” tambahnya.
Turut hadir dalam penyerahan LHP LKPD tahun 2020, Wakil Bupati Sinjai, Hj Andi Kartini Ottong yang juga ketua tim tindaklanjut, Sekda Sinjai Drs Akbar, Asisten Administrasi Umum Haerani Dahlan, Kadis Kominfo dan Persandian Sinjai, Tamzil Binawan, Inspektur Inspektorat Sinjai, Andi Adeha Syamsuri, Kepala Bappeda Irwan Suaib, Kepala BPKAD Hj Ratnawati Arif, Kepala Bapenda Asdar Amal Darmawan.