Rektor Unhas Apresiasi  Upaya Taufan Pawe Majukan Perekonomian Masyarakat Parepare

- Redaksi

Senin, 22 Agustus 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Rektor Universitas Hasanuddin (Unhas) Prof Dr Jamaluddin Jompa beserta jajarannya menemui Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe (TP).

Pertemuan itu berlangsung di Rumah Jabatan (Rujab) Wali Kota Parepare, Minggu, 21 Agustus 2022.

Jamaluddin Jompa didampingi pejabat teras Unhas di antaranya Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Prof Muhammad Ruslin, Wakil Rektor Bidang Perencanaan Pengembangan dan Keuangan Prof Subehan, Wakil Rektor Bidang Sumber Daya Manusia Alumni dan Sistem Informasi Prof Farida Patittingi, dan Kepala Kantor Sekretariat Rektor Sawedi Muhammad.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Jamaluddin Jompa mengapresiasi upaya Taufan Pawe dalam memajukan dan mensejahterakan masyarakat Kota Parepare. Salah satunya mengambil peluang saat PSM Makassar mencari markas di Sulsel. Dan akhirnya PSM resmi bermarkas di Stadion Gelora BJ Habibie (GBH) Parepare, untuk perhelatan BRI Liga 1 2022-2023.

“Kita tidak pernah menyangka PSM Makassar bisa bermarkas di Kota Parepare. Di sinilah letak visioner seorang Taufan Pawe. Bukan hanya mengobati kerinduan pecinta sepak bola, tetapi ada efek ekonomi yang bisa mensejahterakan masyarakat,” kata Jamaluddin Lopa.

Tak hanya itu, lanjut Jamaluddin Lopa, di bidang pendidikan, TP mampu melahirkan Institut Teknologi Bacharuddin Jusuf Habibie (ITH) di Parepare.

“Ini adalah perguruan tinggi negeri ikonik yang mengangkat nama Parepare dan Provinsi Sulsel ke tingkat nasional,” pujinya.

Sementara Wali Kota Parepare Taufan Pawe mengaku terhormat atas kunjungan Rektor Unhas Jamaluddin Jompa beserta jajarannya.

“Ini kehormatan besar bagi saya dikunjungi mahaguru terpelajar kita. Alhamdulilah banyak pencerahan kita dapatkan hari ini,” ujar Taufan Pawe.

Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel itu mengemukakan, memajukan dan mensejahterakan masyarakat Parepare merupakan penerapan salah satu tri dharma perguruan tinggi yakni pengabdian kepada masyarakat.

“Kota Parepare tidak memiliki sumber daya alam yang memadai. Sehingga memajukan daerah ini harus melalui industri jasa di antaranya di bidang pelayanan kesehatan, pendidikan, dan kepariwisataan,” tandas Wali Kota Parepare dua periode ini. (*)

Berita Terkait

Andi Amran Sulaiman Terpilih jadi Koordinator Presidium Himpuni
Terpilih sebagai Koordinator Presidium HIMPUNI, Mentan Amran Dorong Kolaborasi untuk Wujudkan Indonesia Super Power
Himpuni Ingin Kongkrit Bantu Program Pemerintah Swasembada Pangan dan Koperasi
27 Jurnalis Parepare Ikuti Uji Kompetensi Wartawan
Hadiri Ramah Tamah Mentan Amran, Tasming Hamid Dukung Penuh Program Strategis Nasional
Jamu Gubernur, Wagub dan Seluruh Kepala Daerah Terpilih se-Sulsel, Mentan Ajak Kolaborasi Untuk Jadi Yang Terbaik
Menteri, Wamen dan Direktur BUMN Dijadwalkan Jadi Pembicara di Rembuk Himpuni
Tasming Hamid dan Hermanto Ikuti Gladi Kotor Jelang Pelantikan di Istana Negara

Berita Terkait

Sabtu, 22 Februari 2025 - 16:37

Andi Amran Sulaiman Terpilih jadi Koordinator Presidium Himpuni

Sabtu, 22 Februari 2025 - 11:53

Terpilih sebagai Koordinator Presidium HIMPUNI, Mentan Amran Dorong Kolaborasi untuk Wujudkan Indonesia Super Power

Jumat, 21 Februari 2025 - 07:33

Himpuni Ingin Kongkrit Bantu Program Pemerintah Swasembada Pangan dan Koperasi

Jumat, 21 Februari 2025 - 06:38

27 Jurnalis Parepare Ikuti Uji Kompetensi Wartawan

Kamis, 20 Februari 2025 - 04:54

Hadiri Ramah Tamah Mentan Amran, Tasming Hamid Dukung Penuh Program Strategis Nasional

Berita Terbaru