Penjabat Wali Kota Parepare Buka Workshop Pemulangan Pegawai Masuki Batas Pensiun

- Redaksi

Senin, 20 November 2023 - 19:22

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Penjabat Wali Kota Parepare, Akbar Ali diwakili sekretaris daerah Kota Parepare, Husni Syam membuka Workshop Pemulangan Pegawai yang Memasuki Batas Usia Pensiun Tahun 2023 di Hotel Kenari, Kota Parepare. Senin, 20/11/2023.

Hadir sejumlah pejabat lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare pada kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya, Husni Syam menilai acara tersebut memiliki makna yang sangat penting dalam konteks pengembangan sumber daya manusia di lingkungan Pemerintah Kota Parepare. Pemulangan pegawai pensiun, kata dia, bukanlah sekadar sebuah rangkaian tata kelola administrasi yang rutin, melainkan sebuah momen yang membawa banyak nilai dan hikmah. Pegawai yang telah mengabdi selama bertahun-tahun menjadi bagian dari fondasi pembangunan di Kota Parepare, dan pemulangan mereka adalah sebuah tanda penghargaan atas dedikasi dan pengabdiannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya ingin menyampaikan terima kasih kepada Bapak/Ibu yang telah dan akan memasuki masa purna tugas, atas pengabdian yang baik dengan dedikasi tinggi selama menjabat sebagai PNS di lingkup Pemerintah Kota Parepare,” ucap Husni.

Husni mengemukakan bahwa Pemerintah Kota Parepare berbangga atas dedikasi, etos kerja, serta pengabdian selama mengabdikan diri menjadi PNS. Menunaikan tugas mulia dengan baik, dibuktikan dengan tidak adanya catatan pelanggaran disiplin maupun sengketa pada akhir masa pengabdian.

“Saya ingin mengajak seluruh peserta workshop untuk benar-benar memanfaatkan waktu ini dengan baik. Jalinlah komunikasi yang baik, bertukar idelah, dan bersinergilah untuk menciptakan rencana yang matang guna memastikan kelancaran proses pemulangan pegawai pensiun,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Husni menerangkan bahwa pegawai yang memasuki masa pensiun adalah aset berharga yang telah memberikan kontribusi besar dalam mewujudkan visi dan misi pembangunan Kota Parepare. Oleh karena itu, ia mengajak memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada mereka. Pemulangan bukanlah akhir dari peran mereka, melainkan awal dari peran baru sebagai garda terdepan dalam mendorong kesejahteraan masyarakat secara lebih luas.

“Saya ingin mengucapkan selamat menjalani dan menikmati masa purna tugas. Saya berharap Bapak/Ibu dapat beradaptasi dengan baik atas keadaan baru yang cukup berbeda ini. Saya berdoa agar Bapak/Ibu dapat senantiasa sehat, baik jasmani maupun rohani, berbahagia dapat berkumpul dengan keluarga, panjang umur, serta dikaruniai usia yang diberkahi Allah SWT,” paparnya.

“Saya yakin, masa purna tugas tidak akan menjadi penghalang bagi semangat Bapak/Ibu untuk terus berkarya di tengah masyarakat,” tandasnya. (*)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Percepatan Penurunan Stunting, Pemkot Parepare Sosialisasi Perwali Nomor 45 Tahun 2022
Pemkot Parepare Imbau Bayar PBB Tepat Waktu, Pembayaran Bisa Lewat Aplikasi Qris
Pj Wali Kota Akbar Ali Buka Workshop Pengembangan Ekonomi UMKM Berbasis Masjid
HUT Korpri ke-52, Akbar Ali Tegaskan Netralitas dan Jaga Persatuan Bangsa
Parepare Pertahankan Anugerah Tertinggi Kota Sehat Swasti Saba Wistara
Pemkot Parepare dan DPRD Sepakati RAPBD Tahun 2024
Pj Wali Kota Akbar Ali Serahkan Bantuan Peralatan Usaha bagi IKM di Parepare
Akbar Ali Hadiri Pengukuhan Guru Besar Institut Sosial dan Bisnis Andi Sapada, Prof. Dr. Bachtiar Tijjang

Berita Terkait

Kamis, 30 November 2023 - 15:45

Pj Sekda Paparkan Inovasi dan Implementasi Pemprov Sulsel Wujudkan Keterbukaan Informasi Publik

Kamis, 30 November 2023 - 13:25

Operasi Pasar Jelang Natal dan Tahun Baru di Makassar, Pj Gubernur Bahtiar Kunjungi Pasar Toddopuli

Kamis, 30 November 2023 - 09:07

Dorong Kerajinan Berdaya Saing, Disperindag – Dekranasda Sulsel Lakukan Pendampingan Teknis DIversifikasi Kerajinan di Pangkep

Kamis, 30 November 2023 - 08:02

Plh Sekda Sulsel Akui Arahan Presiden Soal Kondisi Pangan dan Ekonomi akan jadi Perhatian Pemprov

Kamis, 30 November 2023 - 07:55

Pemprov Sulsel Terima 3 Aset BMN dari Kementerian PUPR

Rabu, 29 November 2023 - 18:03

HUT Korpri, Pj Gubernur Bahtiar Harap ASN Perkuat Kemampuan Kerjasama

Rabu, 29 November 2023 - 10:26

Dekranasda Sulsel Support Bantuan Peralatan Industri Kerajinan Anyaman di Tator

Selasa, 28 November 2023 - 22:17

Pj Gubernur Bahtiar Ingatkan Perkuat Peran Humas dan Bangun Team Work

Berita Terbaru