Kebakaran di TSM, Gubernur Sulsel Siagakan Tim Evakuasi dan RS

- Redaksi

Selasa, 25 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Makassar, Sulsel – Seluruh rumah sakit milik Pemprov Sulsel bersiaga dalam pertolongan pertama korban terdampak musibah kebakaran di Trans Studio Mal (TSM) Makassar.

Diketahui, Trans Studio Mal (TSM) Makassar, mengalami kebakaran, sekitar pukul 18.15 Wita, Senin (24/4/2023).

Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman segera menginstruksikan seluruh tenaga medis dan rumah sakit dibawah Pemprov Sulsel untuk bersiaga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saat ini, seluruh tim tenaga medis dan RS Pemprov Sulsel bersiaga untuk memberikan pertologan kepada para korban dilokasi kebakaran. Ambulans sudah turun ke lokasi,” kata Andi Sudirman, Senin (24/4/2023).

Tak hanya itu, Gubernur Sulsel juga menginstruksikan kepada tim BPBD dan Satpol PP. “Kami telah instruksikan tim BPBD, RS dan Satpol PP Provinsi telah kami terjunkan untuk mempercepat evakuasi serta pertolongan pertama pada korban. Mari memberi kesempatan tim bekerja serta mendoakan agar semua berjalan Lancar. ” jelasnya.

Ia pun menyampaikan duka atas musibah yang terjadi disalah satu pusat perbelanjaan di Kota Makassar yang berlokasi di Jalan Metro Tanjung Bunga.

“Innalillahi Wa Inna Ilaihi Roji’un. Kami ucapkan duka atas musibah kebakaran yang terjadi di Trans Studio Mal (TSM) Makassar,” tuturnya.

Ia pun meminta masyarakat untuk sama-sama mendoakan agar segera padam dan segera pulih.

“Tentu kami menghimbau agar masyarakat dan keluarga yang terkait tetap tenang terkait musibah kebakaran Mall Trans,” katanya. (*)

Berita Terkait

Sidang Umum Majelis HIMPUNI, Wagub Fatmawati Rusdi Harap Jadi Garda Terdepan Dukung Swasembada Pangan
Ketua Umum NasDem Surya Paloh: Kepiawaian Andalan Hati Dapat Memajukan Sulawesi Selatan
Andalan Hati Usung Komitmen Keberlanjutan Pembangunan untuk Sulsel Maju dan Berkarakter
Presiden Prabowo Lantik Andi Sudirman-Fatmawati Sebagai Gubernur dan Wagub Sulsel 2025-2030
Pemprov Sulsel dan Privy Sosialisasikan Ijazah Digital untuk Perguruan Tinggi
Citaglobal Environment Jajaki Investasi Green Energi di Sulsel, Prof Fadjry Djufry: Kita Siapkan Karpet Merah untuk Investor
TP PKK Sulsel Gelar Seminar Pencegahan Stunting, Peran Keluarga dan Edukasi Sejak Dini Jadi Kunci
Hadiri Peringatan Isra’ Mi’raj, Prof Fadjry Djufry Paparkan Program Prioritas Presiden Prabowo

Berita Terkait

Jumat, 21 Februari 2025 - 19:29

Sidang Umum Majelis HIMPUNI, Wagub Fatmawati Rusdi Harap Jadi Garda Terdepan Dukung Swasembada Pangan

Kamis, 20 Februari 2025 - 19:25

Ketua Umum NasDem Surya Paloh: Kepiawaian Andalan Hati Dapat Memajukan Sulawesi Selatan

Kamis, 20 Februari 2025 - 18:13

Andalan Hati Usung Komitmen Keberlanjutan Pembangunan untuk Sulsel Maju dan Berkarakter

Kamis, 20 Februari 2025 - 16:49

Presiden Prabowo Lantik Andi Sudirman-Fatmawati Sebagai Gubernur dan Wagub Sulsel 2025-2030

Senin, 17 Februari 2025 - 21:52

Pemprov Sulsel dan Privy Sosialisasikan Ijazah Digital untuk Perguruan Tinggi

Berita Terbaru

Pemkot Parepare

Anggota DPRD Parepare Masuki Masa Reses

Jumat, 21 Feb 2025 - 19:49