Beritasulsel.com – Hari Raya Idul Adha tahun ini membawa semangat kebersamaan dan keikhlasan bagi masyarakat Desa Bonto, Dusun Buntu Lamba, Kecamatan Malua, Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan, pemotongan hewan kurban menjadi momen penting yang mempererat tali silaturahmi antar warga. Sabtu, 7/6/2025.

Sekitar 23 ekor sapi disiapkan oleh warga setempat untuk dipotong dan dibagikan kepada yang berhak. Proses pemotongan hewan kurban dilakukan dengan penuh khidmat dan sesuai dengan syariat Islam.

Warga Desa Bonto bekerja sama untuk mempersiapkan segala kebutuhan pemotongan hewan kurban, mulai dari penyediaan tempat, peralatan, hingga proses pemotongan dan pembagian daging kurban. Kegiatan ini tidak hanya menjadi momen untuk berbagi dengan sesama, tetapi juga sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat yang diberikan.

“Pemotongan hewan kurban ini menjadi kegiatan rutin tahunan yang sangat berarti bagi kami. Kami sangat bersyukur atas partisipasi aktif dari seluruh warga Desa Bonto dalam menyukseskan kegiatan ini,” ujar salah satu panitia pemotongan hewan kurban.

Semangat kebersamaan sangat terlihat tatkala para ibu-ibu di desa tersebut berbondong-bondong menyiapkan sejumlah makanan dan minuman untuk masyarakat yang berada di lokasi pemotongan hewan kurban.

Daging kurban kemudian dibagikan kepada warga sekitar, terutama kepada mereka yang membutuhkan. Kegiatan ini menjadi simbol kebersamaan dan kepedulian sosial di tengah masyarakat.

Pemotongan hewan kurban di Desa Bonto, Dusun Buntu Lamba, Kecamatan Malua, Kabupaten Enrekang ini menjadi contoh nyata dari semangat gotong royong dan keimanan yang kuat di kalangan masyarakat. (*)