Beritasulsel.com – Samsung Galaxy A54 5G, dirilis pada 24 Maret 2023 setelah diumumkan pada 15 Maret 2023, menjadi salah satu varian ponsel terkini yang menawarkan sejumlah fitur dan spesifikasi unggulan di kelasnya.
Dengan kombinasi desain yang elegan dan performa kamera yang canggih, ponsel ini menjadi pilihan menarik bagi pengguna yang mencari pengalaman fotografi yang kuat dan performa yang handal.
Kabar baiknya, saat ini Samsung Galaxy A54 5G mengalami penurunan harga yng sangat signifikan. Hal ini menjadi kesempatan menarik untuk mendapatkan perangkat ini tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam. Namun sebelum itu, mari kita simak dahulu spesifikasinya berikut ini sebagaimana yang dikutip dari gsmarena.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Desain dan Layar
Samsung Galaxy A54 5G hadir dengan dimensi 158.2 x 76.7 x 8.2 mm dan bobot 202 g, memberikan tampilan yang elegan dan nyaman di genggaman. Didesain dengan kaca depan dan belakang berlapis Corning Gorilla Glass 5 serta bingkai plastik yang kokoh, ponsel ini memberikan kesan premium dengan ketahanan terhadap debu dan air (IP67) hingga kedalaman 1 meter selama 30 menit.
Layar Super AMOLED seluas 6.4 inci dengan refresh rate 120Hz dan dukungan HDR10+ menampilkan resolusi 1080 x 2340 piksel. Kejernihan gambar, reproduksi warna yang akurat, serta kecerahan layar hingga 1000 nits (HBM) membuat pengalaman visual menjadi luar biasa.
Performa dan Platform
Ditenagai oleh OS Android 13 yang dapat di-upgrade ke Android 14 dan antarmuka One UI 6, Galaxy A54 5G menggunakan chipset Exynos 1380 (5 nm) yang didukung oleh CPU octa-core (4×2.4 GHz Cortex-A78 & 4×2.0 GHz Cortex-A55) dan GPU Mali-G68 MP5.
Varian penyimpanan internal yang berbeda-beda, mulai dari 128GB hingga 256GB dengan RAM mulai dari 4GB hingga 8GB, memberikan ruang yang cukup dan performa responsif.
Lanjut ke halaman 2 ada Kamera, Baterai, dan beberapa fitur lainnya:
Halaman : 1 2 Selanjutnya