Jakarta – Harga emas antam pada laman resmi Logam Mulia, hari ini Selasa 9 September 2025, terpantau naik lagi.
Kali ini naik Rp26.000 per gram sehingga tembus menjadi Rp2.086.000 dari harga semula hanya Rp2.060.000.
Berikut ini rincian harga emas antam selengkapnya sebagaimana yang dikutip dari laman resminya Logam Mulia.
– 0,5 gram: Rp1.093.000.
- 1 gram: Rp2.086.000.
- 2 gram: Rp4.112.000.
- 3 gram: Rp6.143.000.
- 5 gram: Rp10.205.000.
- 10 gram: Rp20.355.000.
- 25 gram: Rp50.762.000.
- 50 gram: Rp101.445.000.
- 100 gram: Rp202.812.000.
- 250 gram: Rp506.765.000.
- 500 gram: Rp1.013.320.000.
- 1.000 gram: Rp2.026.600.000.
Untuk diketahui, setiap pembelian emas batangan dikenakan Pph 22 sebesar 0,45 persen untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk non-NPWP.
Hal itu sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017. Dan setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22. (***)
