Gelar Reses, Asmawati Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

- Redaksi

Minggu, 29 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Anggota DPRD Kota Parepare dari Partai NasDem, Asmawati temu konstituen dan menjaring aspirasi (reses) warga Soreang, di Gedung Taqwa, Sabtu (28/10/2023).

Sekretaris Fraksi NasDem Parepare itu mengatakan bahwa pertemuan atau reses itu untuk menjaring aspirasi warga.

“Pertemuan ini seperti biasanya. Saya hadir di sini untuk menjaring aspirasi kita semua. Mungkin kita berfikir Asmawati reses lagi. Sementara yang sebelumnya (pokir) belum direalisasi,” terangnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menjelaskan, hasil dari reses ini akan dilaporkan dan diparipurnakan. Setelahnya disusun menurut tingkat prioritas. Semua yang dimasukkan pasti itu penting dan mendesak. Tapi, kata dia ada yang prioritas.

“Karena tidak semua bisa terealisasi. Kadang cuma 50 persen. Kalau saya kebanyakan bantuan peralatan, bukan infrastruktur,” jelas Ketua Garnita Malahayati Partai NasDem Parepare itu.

Seperti dalam waktu dekat ini, hampir pasti hasil reses sebelumnya akan terealisasi, seperti bantuan mesin jahit, alat kue kering, maupun infrastruktur.

Asmawati selama menjabat DPRD Parepare telah berhasil memperjuangkan aspirasi masyarakat Soreang. Seperti, perbaikan jalan, got, pengadaan lampu lorong, bedah rumah, bantuan rumah tangga, peralatan pertukangan maupun perbengkelan, serta dalam bidang pendidikan dan kesehatan. (*)

Berita Terkait

Hadiri Rakor Bidang Pangan, Husni Syam: Pemkot Parepare Siap Dukung
RS Hasri Ainun Habibie Parepare Terapkan ERACS, Metode Persalinan Terbaru
Parepare Tembus 10 Besar Kota Berkelanjutan di Indonesia
RSUD Andi Makkasau Parepare Layani Tes Kesehatan Calon PPPK
Perekonomian Parepare Tumbuh Positif, Pj Abdul Hayati Gani: Berkat Dukungan Masyarakat dan Stakeholder
PAM Tirta Karajae Parepare Gelar Dialog Akhir Tahun, Urai Kinerja Maksimal untuk Layani Masyarakat
PAM Tirta Karajae Parepare Benahi Bendung dan Pompa Intake di Salo Karajae
Operasional IPA Salo Karajae Off Akibat Banjir, PAM Tirta Karajae Umumkan Gangguan Distribusi Air

Berita Terkait

Sabtu, 18 Januari 2025 - 18:32

Hadiri Rakor Bidang Pangan, Husni Syam: Pemkot Parepare Siap Dukung

Sabtu, 18 Januari 2025 - 09:01

RS Hasri Ainun Habibie Parepare Terapkan ERACS, Metode Persalinan Terbaru

Kamis, 16 Januari 2025 - 15:01

Parepare Tembus 10 Besar Kota Berkelanjutan di Indonesia

Jumat, 3 Januari 2025 - 18:02

RSUD Andi Makkasau Parepare Layani Tes Kesehatan Calon PPPK

Jumat, 3 Januari 2025 - 07:53

Perekonomian Parepare Tumbuh Positif, Pj Abdul Hayati Gani: Berkat Dukungan Masyarakat dan Stakeholder

Berita Terbaru