DPRD Kota Parepare Tetapkan Pimpinan Definitif, Kaharuddin Kadir Ketua, Suyuti dan Yusuf Lapanna Wakil

- Redaksi

Selasa, 1 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – DPRD Kota Parepare menetapkan pimpinan definitif periode 2024-2029.

Penetapan itu melalui rapat paripurna di gedung DPRD Kota Parepare, Senin, 30 September 2024.

Dalam rapat paripurna itu, menetapkan Kaharuddin Kadir sebagai Ketua DPRD Kota Parepare dari Partai Golkar, Suyuti Wakil Ketua I dari Partai NasDem, dan Yusuf Lapanna sebagai Wakil Ketua II dari Partai Gerindra.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua DPRD sementara, Kaharuddin Kadir mengatakan, paripurna ini mengumumkan dan menetapkan pimpinan definitif.

“Tadi sudah dibuatkan berita acara. Kita juga sudah buatkan surat keputusan. Karena untuk usulan calon pimpinan itu, dengan membuatkan berkas yang ada, berita acara rapat paripurna. Kemudian, surat keputusan pimpinan sementara,” katanya.

Menurutnya, penetapan pimpinan definitif ini diusulkan oleh masing-masing partai yang bersyarat. Di antaranya, Partai Golkar, NasDem dan Gerindra.

Selain itu, kata dia, setelah pelantikan pimpinan definitif, DPRD Parepare akan kembali melakukan rapat paripurna tentang pembentukan alat kelengkapan. Dia pun berharap, pertengahan September sudah ada pelantikan pimpinan definitif.

“Mudah-mudahan cepatlah (proses pelantikan). Karena, saya sudah sampaikan ke sekretariat DPRD untuk menyurat ke Gubernur Sulsel melalui Wali Kota Parepare. Untuk, admnistrasi pendukung sudah lengkap,” tandasnya. (*)

Berita Terkait

Wali Kota Parepare Tasming Hamid Tinjau Kerusakan Atap di Pasar Senggol
TNI-Polri dan Pemkot Parepare, Pastikan Mudik Lebaran Aman dan Lancar
RSUD Andi Makkasau Parepare Ucapkan Selamat HUT PPNI ke-51
Tasming Hamid Janji Permudah Izin Investasi untuk Pengembang di Parepare
Safari Buka Puasa Wali Kota Parepare Tasming Hamid, Hadiri Tiga Lokasi dalam Sehari
Tasming Hamid Safari Ramadan di Lapas Parepare, Apresiasi Pesantren Kilat Warga Binaan
Tasming Hamid Kunjungi Ramadhan Fair 2025, Dukung UMKM Parepare
Tasming Hamid Bahas Sinergi Pembangunan dengan Unit Vertikal Kemenkeu di Parepare

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 07:01

Wali Kota Parepare Tasming Hamid Tinjau Kerusakan Atap di Pasar Senggol

Senin, 17 Maret 2025 - 17:39

TNI-Polri dan Pemkot Parepare, Pastikan Mudik Lebaran Aman dan Lancar

Senin, 17 Maret 2025 - 17:34

RSUD Andi Makkasau Parepare Ucapkan Selamat HUT PPNI ke-51

Minggu, 16 Maret 2025 - 21:14

Tasming Hamid Janji Permudah Izin Investasi untuk Pengembang di Parepare

Minggu, 16 Maret 2025 - 10:52

Safari Buka Puasa Wali Kota Parepare Tasming Hamid, Hadiri Tiga Lokasi dalam Sehari

Berita Terbaru